Bobo.id - Membawa botol minum sendiri merupakan langkah yang tepat untuk menjaga lingkungan.
Tapi saat membeli botol minum, teman-teman harus memperhatikan beberapa hal berikut sebelum melakukan pembayaran.
Ada beragam jenis botol minum yang dijual secara bebas dengan warna, bentuk, dan bahan yang bermacam-macam.
Bila teman-teman tidak berhati-hati dalam memilih, botol minum yang berkualitas buruk bisa mengakibatkan masalah kesehatan.
Beberapa jenis botol minum bisa memiliki kandungan kimia berbahaya yang bisa masuk dalam tubuh bersama dengan air.
Karena itu, penting bagi teman-teman memperhatikan tips memilih botol minum berikut ini.
1. Perhatikan Bahan yang Digunakan
Ada banyak bahan yang biasa digunakan untuk membuat botol minum, seperti poliester, polikarbonat, polietilena, polipropilena, besi (stainless steel), alumunium, dan kaca.
Setiap bahan tersebut tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
Bila teman-teman ingin memiliki botol minum yang tahan lama, maka pilihlah yang terbuat dari bahan stainless steel atau alumunium.
Dua bahan itu akan membuat botol minum menjadi lebih kuat dan bisa menahan suhu minuman tetap panas atau dingin dalam waktu yang lama.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | Kompas.com,hellosehat.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR