Bobo.id - Cara membuat email baru tidak susah, teman-teman. Kita bisa lakukan dengan mudah, baik lewat ponsel maupun komputer.
Email (electronic mail) atau juga disebut dengan surel (surat elektronik) adalah salah satu alat komunikasi yang penting untuk saat ini.
Dengan adanya email, kita mudah berkomunikasi dengan mengirimkan dokumen, teks, atau pun video pada orang lain.
Selain itu, email juga mempunyai kegunaan lainnya, yaitu mendaftarkan berbagai macam aplikasi lain agar dapat kita digunakan.
Tidak kalah penting, email juga menjadi tempat penyimpanan yang aman bagi dokumen penting.
Karena, mereka akan tersimpan tanpa kerusakan atau terhapus tanpa sengaja. Lalu, bagaimana caranya membuat akun email?
Akun email sendiri bisa kita buat melalui Gmail, Yahoo, dan Outlook. Ketiganya mempunyai fungsi yang sama dengan berbagai macam fitur masing-masing.
Berikut ini, kita akan mengetahui langkah-langkah membuat email dari ketiganya. Yuk, simak agar tidak salah langkah.
Cara Membuat Email Baru Melalui Gmail, Yahoo, dan Outlook
Baca Juga: Google Mail Berulang Tahun, Ini Trik Gmail yang Jarang Diketahui
1. Cara Membuat Akun Email Gmail
Teman-teman perlu membuka mesin pencarian yaitu Google yang ada di komputer.
- Setelah itu, carilah Gmail pada kolom pencarian dan klik pada halaman tersebut.
- Nantinya, kita akan sampai di halaman awal membuat akun Gmail. Lalu, klik Buat Akun pada pojok kanan atas.
- Selanjutnya, isilah kolom nama depan dan nama belakang teman-teman.
Kita juga harus mengisi nama pengguna, nama pengguna ini bisa kita pilih secara otomatis atau bisa kita buat sendiri.
- Jangan lupa isi kolom sandi dan jangan sampai dilupakan. Jika sudah klik Berikutnya.
- Setelah berhasil, kita akan dimintai nomor ponsel yang aktif untuk keperluan keamanan dan klik Berikutnya.
- Berikutnya, kita akan dimintai tanggal, bulan, dan tahun kelahiran, serta jenis kelamin. Klik pada Berikutnya lagi.
Baca Juga: Cara Menghapus Akun Gmail, Bisa dari Laptop atau Ponsel
- Terakhir, akan muncul halaman Privasi dan Persyaratan dan klik kolom Saya setuju.
- Akun email dari Gmail pun sudah jadi dan bisa teman-teman gunakan.
2. Cara Membuat Akun Email Yahoo
Teman-teman perlu menuju halaman Yahoo yang bisa dibuka melalui mesin pencarian Google.
- Setelah itu, klik pada Mail yang ada di pojok kanan atas dan pilih Masuk untuk membuat email Yahoo.
- Klik lagi, pada Buat akun.
- Selanjutnya, isilah nama depan, nama belakang, alamat email Yahoo, kata sandi, nomor ponsel, kelahiran kita, dan jenis kelamin.
- Jika sudah, klik Lanjutkan dan nantinya kita akan melewati langkah keamanan untuk mengonfirmasi nomor ponsel kita.
Akun email Yahoo pun sudah selesai dibuat dan bisa kita gunakan sesuai keperluan.
Baca Juga: Alamat Email Memakai Simbol @, Kenapa Harus Memakai Simbol Itu?
Cara Membuat Akun Email Outlook
Email dari Outlook ini adalah bagian dari Microsoft. Selain untuk email, Outlook juga bisa digunakan untuk mengerjakan tugas penting, seperti jurnal, kontrak, kontak, grup, dan lain-lain.
Bahkan dengan Outlook kita bisa menyambungkannya dengan Skype (alat komunikasi berbasis internet). Jika ingin membuatnya, teman-teman bisa melalui langkah-langkah ini.
- Bukalah Outlook.com dalam mesin pencarian.
- Setelah itu, pilihlah Create free account.
- Setelah itu, tambahkan nama depan dan nama belakang.
- Selanjutnya, kita perlu memilih nama akun Outlook, seperti outlook.co.id, outlook.com, dan hotmail.com.
- Lalu, buatlah kata sandi yang cocok untuk keamanan akun.
- Kita juga perlu memasukkan negara dan tanggal, bulan, dan tahun kelahiran.
- Terakhir, kita akan melalui uji keamanan untuk membuat akun email Outlook.
Jika sudah, berarti akun email Outlook sudah berhasil dibuat dan bisa kita gunakan untuk berbagai macam keperluan.
Nah, itulah beberapa cara membaut akun email. Kita bisa menggunakan email dari Gmail, Yahoo, ataupun Outlook.
Sesuaikan dengan kebutuhan masing-masing, dengan adanya email kita bisa lebih mudah mengerajakan tugas atau pekerjaan.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | Kompas.com,infokomputer.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR