Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mengalami demam?
Demam bisa menjadi gejala dari suatu penyakit tertentu dan ditandai dengan suhu tubuh yang meningkat.
Manusia memiliki suhu tubuh normal antara 36,1 hingga 37,2 derajat Celcius untuk orang dewasa dan 36,6 hingga 38 derajat Celcius untuk anak-anak.
Nah, kalau seseorang memiliki suhu tubuh yang lebih tinggi dari suhu tubuh normal, maka hal ini bisa dikategorikan sebagai demam.
Untuk mengetahui suhu tubuh, maka kita memerlukan sebuah alat yang bernama termometer.
Dengan menggunakan termometer, maka suhu tubuh dapat diketahui dengan akurat dan tepat.
Teman-teman mungkin pernah mengalami beberapa cara pengecekan suhu tubuh yang berbeda-beda menggunakan termometer.
Ada yang menggunakan metode termometer dimasukkan ke mulut, ada yang dijepit di ketiak, maupun memeriksanya dari telinga.
Sebenarnya, bagaimana cara memeriksa suhu tubuh yang tepat menggunakan termometer, ya?
Baca Juga: Manakah Bagian Tubuh yang Akurat untuk Mengukur Suhu Badan?
Ada Berbagai Jenis Termometer
Sebelum mengetahui cara pengukuran suhu yang tepat dengan menggunakan termometer, kita sebaiknya mengetahui dulu jenis-jenis termometer yang bisa digunakan.
Yap, ada berbagai jenis termometer yang bisa digunakan untuk mengukur suhu tubuh.
Jenis termometer yang pertama adalah termometer air raksa. Sesuai namanya, termometer ini berisi air raksa.
Saat digunakan untuk memeriksa suhu tubuh, nantinya air raksa akan bergerak naik ke ruang kosong pada tabung termometer dan akan berhenti pada angka yang sesuai dengan suhu tubuh saat itu.
Jenis termometer yang kedua adalah digital, yang cara kerjanya cukup berbeda dengan termometer air raksa.
Jika menggunakan termometer digital, maka suhu tuuh akan ditunjukkan dengan angka digital.
Jenis termometer yang berikutnya adalah termometer inframerah atau infrared.
Sinar inframerah dari termometer ini akan ditembakkan ke bagian tubuh tertentu untuk membaca atau mengetahui suhu tubuh.
Baca Juga: 5 Jenis Luka Terbuka dan Cara Merawatnya agar tidak Terkena Infeksi
Bagaimana Cara Tepat untuk Mengetahui Subuh Tubuh
Saat sedang demam, suhu tubuh teman-teman mungkin pernah diperiksa dengan cara termometer dijepitkan di ketiak, termometer dimasukkan ke mulut, termometer dimasukkan ke lubang anus, maupun diperiksa bagian telinganya.
Sebenarnya, berbagai cara ini merupakan cara yang tepat untuk memeriksa suhu tubuh kita, teman-teman.
Cara pengukuran suhu tubuh menggunakan berbagai cara ini sebenarnya dilakukan tergantung dengan jenis termometer yang digunakan.
Tidak hanya itu, beberapa cara juga dilakukan pada kondisi tertentu.
Misalnya ada termometer yang digunakan pada keadaan darurat untuk mendapatkan hasil yang lebih cepat.
Selain itu, kadang pengukuran suhu tubuh pada anak-anak sulit dilakukan, sehingga ada cara yang dianggap lebih mudah dilakukan.
Contohnya seperti mengukur suhu tubuh menggunakan termometer inframerah.
Sehingga termometer cukup diletakkan di lubang telinga dan sinar inframerah tadi akan membaca suhu tubuh.
Baca Juga: Tak Lagi Khawatir Alergi, 3 Tanaman Hias Ini Cocok bagi Orang yang Alergi Serbuk Sari
Penggunaan termometer yang dimasukkan ke mulut, atau dikenal sebagai termometer oral lebih mudah digunakan pada anak-anak atau orang dewasa, tapi kurang tepat untuk bayi.
Penggunaan Termometer Tertentu Bisa Mengurangi Penyebaran Penyakit
Pengukuran suhu tubuh dengan menggunakan termometer tertentu juga bisa mengurangi penyebaran penyakit, nih, teman-teman.
Contohnya seperti termometer yang digunakan di tempat umum, misalnya sekolah atau rumah sakit.
Maka dari itu, penggunaan termometer inframerah yang tidak memerlukan kontak tubuh adalah cara yang tepat.
Kesimpulannya, berbagai cara pemeriksaan suhu tubuh dapat dilakukan, tergantung dengan jenis termometer yang digunakan.
Namun penggunaan termometer digital saat ini lebih disarankan untuk digunakan, karena hasilnya lebih cepat dan tepat.
Tonton video ini juga, yuk!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR