Bobo.id - Sertifikat vaksin sangat dibutuhkan untuk mendapatkan banyak izin dan akses ke tempat umum pada masa pandemi.
Sertifikat vaksin sangat penting dimiliki dan dibawa ke mana saja sebagai upaya pencegahan penyebaran penyakit COVID-19.
Sertifikat vaksin akan didapatkan setelah melakukan vaksinasi dosis pertama, vaksinasi dosis kedua, dan vaksinasi booster.
Untuk mempermudah akses bagi warga negara Indonesia, Pemerintah Indonesia juga menerbitkan sertifikat vaksin internasional.
Pemerintah Indonesia secara resmi mengeluarkan sertifikat vaksin internasional sesuai standar Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
Melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes), pembuatan sertifikat vaksin internasional ini dilakukan agar sertifikat vaksin Indonesia bisa diakui di dunia internasional.
Diawali Keluhan Masyarakat
Pembuatan sertifikat internasional ini diawali karena banyaknya keluhan warga negara Indonesia yang sertifikat vaksinnya tidak bisa terbaca di luar negeri.
Oleh karena itu, Pemerintah Indonesia melakukan penyesuaian supaya sertifikat vaksin bisa diakui dunia internasional.
Baca Juga: Cara Mengunduh Sertifikat Vaksin di PeduliLindungi, Cermati Juga Arahan Kemenkes Ini
Sertifikat vaksin Indonesia disesuaikan bentuk dan informasi yang tertera di dalamnya, berdasarkan standar Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
Penyesuaian ini juga meliputi pembaruan kode QR pada sertifikat vaksin.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR