Bobo.id - Apakah teman-teman pernah makan terlalu banyak hingga kekenyangan? Sering kali karena makanannya enak, kita mengambil dan memakannya kebanyakan.
Akibatnya, perut kita jadi sakit dan tidak nyaman, susah bernapas, dan badan jadi berat.
Meskipun kekenyangan ini sepele, tetapi rasa tidak nyamannya harus segera diatasi.
Lalu bagaimana caranya mengatasi rasa kekenyangan setelah makan-makanan berat yang banyak? Untuk mengetahuinya, berikut ini kita simak tipsnya, yuk!
Cara Tepat Mengatasi Kekenyangan dengan Cepat
1. Berjalan Kaki di Sekitar Rumah
Cara pertama untuk mengatasi kekenyangan adalah dengan menggerak-gerakan badan secara ringan yaitu berjalan kaki.
Teman-teman bisa berjalan kaki di sekitar rumah saja selama 10 hingga 15 menit.
Selain itu, teman-teman juga bisa melakukannya sambil melakukan kegiatan lain, seperti membuang sampah, mencuci piring, dan menyapu rumah.
Baca Juga: 5 Cara Makan Sushi yang Benar, Jangan Asal Celup ke Kecap Asin
Pastikan, ketika merasa kekenyangan kita harus menggerak-gerakkan tubuh agar tidak kekenyangan lagi.
2. Melonggarkan Pakaian
Ketika kita kekenyangan dan mengenakan pakaian yang terlalu pas dengan badan.
Lebih baik gantilah dengan pakaian yang longgar agar tubuh lebih nyaman bergerak dan memudahkan bernapas.
Lalu, jika teman-teman menggunakan ikat pinggang, bisa juga dilonggarkan sedikit.
Dengan begitu, kita bisa memberi ruang pada perut untuk mencerna makanan yang dimakan.
3. Jangan Berbaring
Biasanya, jika teman-teman kekenyangan pasti rasanya malas bergerak dan badan jadi berat.
Tetapi, pastikan kita tidak berbaring setelah makan berat dalam jumlah banyak. Karena, posisi berbaring dengan kondisi perut penuh justru memperlambat sistem pencernaan.
Baca Juga: Sering Disepelekan, Padahal Ini Akibatnya Jika Tidak Makan Makanan dengan Gizi Seimbang
Akibatnya, makanan yang kita konsumsi tidak segera diproses dan bisa memicu asam lambung naik ke kerongkongan.
Jika kebiasaan ini sering kita lakukan, nantinya bisa memicu penyakit heartburn, yaitu nyeri di bagian ulu hati.
4. Meminum Air Hangat
Daripada meminum air putih dingin, jika teman-teman merasa kekenyangan, lebih baik minumlah air putih hangat.
Karena, air putih hangat bisa melegakan perut yang penuh akibat makan terlalu banyak.
Selain itu, air putih hangat juga bisa mengeluarkan gas dari perut, lo. Jadi perut kita bisa lebih ringan kembali.
Tapi, biasanya ketika kekenyangan kita sudah tidak sanggup lagi minum air.
Oleh karena itu, pastikan minumlah sedikit demi sedikit dan perlahan, jangan dipaksakan agar tidak tersedak.
5. Minum Obat Antasida
Baca Juga: Renyah dan Bikin Nagih, Buat Sendiri Ikan Goreng Tepung Kari untuk Santapan Malam, yuk!
Obat antasida ini aman dan dijual bebas di apotek terdekat. Dengan antasida, teman-teman bisa mencegah mual, perut terasa penuh, dan heartburn yang biasa dirasakan ketika kekenyangan.
Apalagi, makan berat dan jumlahnya banyak hingga kekenyangan bisa meningkatkan produksi asam lambung.
Untuk itu, konsumsilah obat antasida agar asam lambung bisa dikendalikan.
Nah, itulah beberapa cara yang bisa teman-teman lakukan untuk mengatasi kekenyangan. Meskipun bisa diatasi, pastikan kita makan sesuai porsinya saja dan jangan berlebihan.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR