Bobo.id - Seekor anak anjing lucu bernama Herry memiliki kebiasaan yang menggemaskan untuk bisa melihat semua peristiwa di balik pagar rumah.
Dikutip dari The Dodo, Herry adalah anjing peliharaan miliki Alex Mcleish dan keluarganya.
Kesukaan Herry untuk melihat dunia luar pertama kali disadari oleh Alex saat memergoki anjing ini mengintip dari celah pagar.
Pada awalnya keluarga Alex memasang pagar yang cukup rapat di bagian belakang rumah, sehingga tidak memungkinkan untuk bisa melihat di baliknya.
Saat itu, Harry pun hanya bermain biasa di halaman belakang tanpa bisa melihat peristiwa di balik pagar.
Lalu pada suatu ketika, lingkungan tempat tinggal Alex mengalami badai topan yang membuat pagar halaman belakangnya rusak.
Ayah Alex pun mengganti pagar dengan ada sedikit calah antar kayu untuk mengintip di baliknya.
Saat pagar sudah diganti itulah, Harry mulai sadar akan adanya berbagai peristiwa di balik pagar.
Melalui celah pagar berwarna biru terang itu, Harry mengintip berbagai hal di luar pagar yang selama ini dilewatkan.
Baca Juga: Anak Anjing Lebih Suka Menggigit Daripada Anjing Dewasa, Bagaimana Cara Mengatasinya?
Melalui celah pahar itu, Harry melihat banyak hal dari orang yang berlalu lalang hingga hewan lain yang melewati rumahnya.
Kebiasaan Harry yang baru pun ketahuan oleh Alex dan membuat sang pemilik merasa lucu.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | The Dodo |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR