Bau di kamar mandi umumnya berasal dari bau toilet dan saluran pembuangan. Oleh karena itu, toilet harus lebih sering dibersihkan agar tidak memicu bau tidak sedap.
Gunakanlah pembersih yang mempunyai aroma harum yang kuat. Pilihlah, pembersih toilet yang dijual bebas di pasaran dengan aroma buah atau sereh.
Dengan begitu, kamar mandi tidak lagi beraroma tidak sedap.
5. Sabun Aroma
Sabun aroma ini dapat kita letakkan di sudut kamar mandi dan memang bertujuan untuk mengharumkan ruangan.
Baca Juga: Ingin Kamar Mandi Rapi? Singkirkan 5 Benda Ini dari Dalamnya
Pilihlah, aroma yang teman-teman sukai, seperti lavender, kayu manis, melati, dan lain-lain.
6. Menggunakan Jendela atau Exhaust Fan
Akibat sirkulasi udara kamar mandi yang tidak lancar, kamar mandi jadi lebih mudah berbau tidak sedap, lo.
Untuk itu, lebih baik kamar mandi diberi jendela yang bisa dibuka, agar sirkulasinya lancar.
Bisa juga, teman-teman menggunakan exhaust fan, yang dapat kita beli di toko elektronik terdekat.
Nah, itulah berbagai macam cara mengatasi kamar mandi yang berbau tidak sedap. Selain dibersihkan, letakkanlah berbagai macam aroma dan pastikan sirkulasi udara kamar mandi lancar.
(Penulis: Nabilla Ramadhian)
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR