Bobo.id - Karpet biasanya teman-teman pasang di kamar, ruang tamu, atau ruang baca.
Selain memperindah dekorasi ruangan, karpet juga dapat kita gunakan sebagai alas ketika duduk di lantai.
Namun, karpet sering kali berjamur jika tidak pernah kita rawat. Jamur, biasanya akan terlihat pertama kali di alas karpet.
Jika tidak segera dibersihkan, jamur akan menyebar ke serat karpet dan semakin sulit dihilangkan.
Akibatnya, karpet terlihat kusam dan jamurnya bisa mengganggu kesehatan pernapasan kita, lo.
Oleh karena itu, sebelum terlambat teman-teman dapat menyimak tips mencegah jamur pada karpet berikut ini. Apa saja itu? Yuk, simak agar mengetahui informasinya!
1. Memeriksa Kelembapan Karpet
Pastikan teman-teman menjaga karpet agar tidak terlalu lembab. Tingkat kelembapan karpet tidak boleh melebih 65 persen agar karpet bebas dari jamur.
Cara agar karpet tidak lembab adalah dengan menggunakan dehumidifier yang dapat mengalirkan udara bersih.
Baca Juga: Hanya Butuh Perlengkapan Sederhana, Ini Cara Bersihkan Rambut Rontok dan Bulu Hewan yang Berserakan
Kita juga bisa membuka jendela dan pintu setiap hari, supaya karpet terkena sinar matahari.
Selain itu, periksa juga kondisi lantai rumah, pastikan tidak ada rembesan pipa air yang dapat menyebabkan karpet kita lembab dan berjamur.
Source | : | Thespruce |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR