Cincin Api adalah sebuah jalur berbentuk tapal atau sepatu kuda yang terdiri dari lebih dari 450 gunung berapi di tepi Samudra Pasifik.
Di wilayah Cincin Api ini, aktivitas geologisnya termasuk tinggi, sehingga pergeseran tektonik sering mengakibatkan gempa dan aktivitas gunung berapi.
Jadi, alasan mengapa gempa bumi dapat memicu terjadinya gelombang tsunami adalah karena pergerakan lempeng di bawah laut menyebabkan gelombang laut besar terbentuk.
Ini seperti saat kamu menuangkan air di dalam gelas, kemudian goyangkan dasar gelasnya, maka air di dalam gelas bisa ikut bergoyang.
Gelombang Laut Terbesar dalam Sejarah
Gelombang laut yang kuat diketahui juga terjadi karena adanya gempa bumi bawah laut hingga tanah longsor.
Jika sudah terjadi gelombang laut yang jauh lebih besar dari ukuran umunya, ombak akan berbahaya.
Baca Juga: Mengapa Hewan Bisa Punah karena Pemanasan Global? Ini Hubungan Keduanya
Berikut ini contoh dari gelombang laut terbesar yang pernah dicatat oleh sejarah.
1. Tsunami Jepang
Pada tahun 1700, tsunami misterius menyapu wilayah beberapa desa di pantai timur Jepang.
Gelombang air yang tingginya mencapai 12 kaki atau 3,6 meter ini bisa menyebabkan kehancuran di berbagai aspek.
Source | : | Livescience,National Geographic |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR