Bobo.id - Es batu, selain teman-teman gunakan untuk mendinginkan sesuatu, seperti minuman dengan memasukkannya ke dalam minuman atau mengawetkan ikan dengan menumpuk ikan bersama serpihan es batu.
Es batu ternyata juga bisa digunakan untuk keperluan rumah tangga, lo. Apalagi, es batu mudah dibuat dengan membekukan air ke dalam freezer dan bahan bakunya juga murah.
Lalu, apa saja kegunaan es batu untuk keperluan rumah tangga itu?
Untuk mengetahuinya, teman-teman bisa menyimak penjelasan berikut yang dilansir dari Family Handyman. Yuk, simak!
Kegunaan Es Batu untuk Berbagai Macam Keperluan Rumah Tangga
1. Menghilangkan Bau dari Saluran Pembuangan
Jika saluran pembuangan di rumah teman-teman bau, salah satu cara yang bisa dicoba adalah dengan menggunakan es batu.
Saluran pembuangan seperti saluran kamar mandi atau wastafel bisa kita masukkan bongkahan es batu, agar bau tidak sedapnya berkurang.
Caranya, masukkan bingkahan es batu ke lubang pembuangan sebanyak-banyaknya.
Baca Juga: Resep Puding Semangka, Camilan Menyegarkan untuk Dinikmati Bersama Keluarga
Lalu, siramlah salurannya menggunakan air panas agar es batu mencair perlahan dan membersihkan pipa saluran.
Dengan cara ini, bau tidak sedap akan digantikan udara sejuk dan bakteri yang ada di saluran bisa dibunuh.
2. Menghilangkan Bekas Lekukan Perabotan pada Karpet
Ketika kita meletakkan perabotan yang berat ke atas karpet, maka lama-kelamaan karpet bisa meninggalkan bekas lekukan.
Akibatnya, karpet bisa rusak dan tidak terlihat cantik lagi. Untuk mengatasinya dan mengembalikan karpet kebentuk semula, teman-teman hanya perlu menggunakan es batu, kok.
Caranya dengan meletakkan es batu di atas area yang berlekuk karena ditimpa perabotan tadi.
Setelah itu, diamkan hingga es batu meleleh hingga berupah menjadi air. Lalu, ambillah kain atau spons untuk menyerap airnya dan gosok dengan lembut.
Sehingga, serat karpet bisa kembali kebentuk semula dan air es batu yang melelh bisa diserap. Jika sudah, keringkanlah menggunakan hair dryer agar tidak lembap serta berjamur.
3. Menyingkirkan Permen Karet
Pakaian teman-teman yang tidak sengaja terkena permen karet, bisa disingkirkan menggunakan es batu, lo.
Caranya, ambillah bongkahan es batu dan letakkan di atas noda permen karet. Setelah itu, diamkan sampai es batu meleleh.
Karena permen karet sudah beku, kelupaslah permen karet secara perlahan.
Jika sudah berhasil dikelupas, bersihkan sisa nodanya dengan detergen dan gosok-gosok hingga bersih.
Terakhir, kita bisa mencuci pakaian seperti biasanya, bilas, dan jemur hingga kering.
4. Pendingin Ruangan
Saat cuaca sedang panas, teman-teman bisa mendinginkan ruangan di rumah menggunakan es batu, lo.
Daripada menggunakan AC, gunakanlah bongkahan es batu yang banyak dan kipas angin, agar suhu ruangan terasa lebih sejuk.
Tempatkanlah bongkahan es batu tersebut ke dalam wadah dan aliri dengan udara dari kipas angin yang sedang menyala.
Baca Juga: Bisa Nikmati Suasana Hari Raya, Ini 6 Cara agar Tidak Lelah Membersihkan Rumah saat Lebaran
Nantinya, kipas angin akan mengalirkan udara dan uap air yang dingin ke seluruh ruangan.
Nah, itulah berbagai macam kegunaan es batu untuk keperluan rumah tangga. Mulai dari menghilangkan bau dari saluran pembuangan hingga mendinginkan ruangan yang panas.
(Penulis: Nabilla Ramadhian)
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR