Bobo.id - Untuk mendapatkan hidup sehat, tidak hanya menerapkan pola gaya hidup sehat, namun juga menjaga kebersihan area rumah.
Selain kamar tidur dan dapur, kamar mandi perlu diperhatikan kebersihannya.
Ini karena paling tidak dua kali sehari kita menggunakan kamar mandi untuk membersihkan diri.
Jika jarang dibersihkan, kamar mandi akan menimbulkan noda yang menumpuk hingga menjadi kerak.
Selain itu, tempatnya yang lembap membuat kamar mandi mudah jadi sarang bakteri, kuman, maupun penyakit.
Untuk itu, membersihkan kamar mandi ada baiknya menjadi agenda rutin kita yang tidak boleh terlewatkan.
Biasanya kita akan membersihkan kamar mandi menggunakan larutan pembersih. Namun, ternyata ada bahan alami yang bisa kita gunakan untuk membersihkannya, lo.
Penasaran? Yuk, kita cari tahu bersama.
1. Cuka
Baca Juga: Jangan Sampai Berbau Tak Sedap, Ini 6 Cara Mudah Harumkan Kamar Mandi di Rumah
Tahukah teman-teman? Cuka jauh lebih dari sekadar bumbu masakan, lo. Cuka, bisa kita jadikan untuk menghilangkan noda atau kerak di kamar mandi.
Cuka jadi bahan asam alami yang berfungsi membantu melarutkan endapan mineral air keras yang bisa menyebabkan noda dan penumpukan membandel di kamar mandi.
Nah, untuk noda yang membandel hingga menimbulkan kera, teman-teman bisa gosok dengan cuka, ya.
Caranya cukup mudah, tuangkan sekitar satu cangkir cuka ke dalam mangkuk. Teman-teman bisa membiarkannya selama sepuluh menit hingga satu jam.
Jika sudah, teman-teman tinggal gosok dan bilas. Kerak di kamar mandi akan hilang.
2. Jeruk Bali
Jeruk bali juga bisa teman-teman jadikan pilihan untuk membersihkan kerak kamar mandi.
Teman-teman cukup taburkan garam kasar, kemudian gunakan irisan jeruk bali untuk menggosok bak dan sekitar saluran pembuangan.
Diamkan selama sepuluh hingga lima belas menit, ya. Jika sudah, teman-teman bisa bilas dengan air hangat.
Baca Juga: Keramik Kamar Mandi Menguning dan Kotor? Ternyata Ini 5 Penyebabnya
Selain bersih dari kerak, kamar mandi teman-teman juga akan berbau harum.
3. Baking Soda
Baking soda jadi salah satu bahan paling ampuh untuk membersihkan kerak di kamar mandi.
Tak hanya itu, baking soda juga mampu menghilangkan warna kuning yang mulai muncul di keramik kamar mandi.
Caranya cukup mudah, teman-teman bisa menambahkan satu cangkir baking coda ke permukaan yang berkerak.
Jika sudah, diamkan beberapa menit yakni sekitar 15 hingga 30 menit.
Apabila dirasa sudah cukup, teman-teman bisa menyikat dan menyiramnya dengan air mendidih hingga bersih.
4. Sumpit dan Sikat Gigi
Ketika kerak di kamar mandi teman-teman berada di area sulit terjangkau, sumpit dan sikat gigi bisa jadi pilihan.
Baca Juga: 4 Benda Ini Ternyata Tak Boleh Disimpan dalam Kamar Mandi, Salah Satunya Handuk
Sebab, sumpit dan sikat gigi yang memiliki ukuran kecil ini bisa menjangkau area-area tersembunyi yang sulit dijangkau dengan alat pembersih ukuran besar.
Celah-celah sempit hingga garis nat yang tipis sangat sulit dijangkau jika kita memaksakannya menggunakan lap atau spons.
Untuk itu, teman-teman bisa bungkus dengan lap di bagian luar sumpit atau sikat gigi.
Ini akan membantu membersihkan area yang tidak terjangkau.
5. Perasan Lemon
Menjadi bahan alami terakhir, perasan lemon juga dipercaya ampuh untuk membersihkan kerak kamar mandi.
Ini karena lemon mengandung kandungan asam yang tinggi.
Caranya cukup mudah, teman-teman iris terlebih dahulu buah lemon. Setelah itu oleskan buah secara merata ke bagian yang berkerak.
Teman-teman bisa mendiamkannya selama kurang lebih dua hingga tiga jam. Setelah dirasa cukup, teman-teman bisa menggosoknya dengan kain lap atau sikat berbahan keras.
Nah, itulah lima bahan alami mudah dan sederhana yang bisa teman-teman terapkan untuk membersihkan kerak kamar mandi.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,99.co |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR