Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu menggunakan aplikasi atau website Canva?
Canva merupakan website atau aplikasi yang bisa teman-teman gunakan untuk membuat desain grafis dan konten publikasi yang lebih mudah dan cepat daripada software grafis lainnya.
Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa membuat slide presentasi seperti Powerpoint Presentation, membuat desain poster, desain undangan, hingga mengedit foto maupun video.
Banyaknya hal yang bisa kita lakukan dengan aplikasi Canva ini, tidak lepas dari keunggulan fitur-fitur yang ada di dalamnya.
Fitur-fitur di dalam aplikasi Canva bisa kamu temukan dengan mudah dan digunakan dengan gratis.
Ternyata ada juga fitur tersembunyi, yang gratis, dan bisa kamu gunakan dengan bebas untuk membantumu berkreasi.
Salah satu fitur tersembunyi itu disebut Color Wheel. Apa itu fitur Color Wheel? Yuk, simak fungsinya di sini!
Fitur Color Wheel
Fitur Color Wheel digunakan untuk memilih kombinasi warna yang cocok untuk digunakan secara bersamaan di dalam kanvas Canva.
Baca Juga: Awas Bisa Curi Password! Hindari 7 Aplikasi Berbahaya Ini di Play Store
Dengan fitur ini, kamu akan menemukan beberapa fitur pelengkap, yaitu Pick a color, Choose a color combination, dan Use this color combination.
Fitur Pick a color, digunakan untuk menunjukan warna yang telah kita pilih dalam lingkaran warna.
Fitur Choose a color combination, digunakan untuk mengatur kombinasi warna apa yang kita inginkan.
Terdapat 5 pengaturan kombinasi warna yang tersedia, antara lain complementary, monochromatic, analogous, triadic, dan tetradic.
Warna yang tertera dibawah kolom adalah hasil kombinasi warna yang dapat digunakan secara bersamaan.
Sedangkan fitur Use this color combination, terdapat dua pilihan, yaitu create a graphic dan export palette.
Create a graphic untuk menerapkan kombinasi warna ke dalam desain yang akan kita buat.
Export palette untuk menyimpan kombinasi warna yang telah kita dapatkan ke dalam format PDF atau CSS.
Cara Menemukan Fitur Color Wheel
Baca Juga: 5 Fitur Terbaru Instagram, Salah Satunya Ada Fitur Avatar 3D! Sudah Coba?
Fitur Color Wheel tidak bisa kamu temukan dengan mudah, sebab kamu harus melakukan beberapa langkah dahulu.
Cara pertama, kamu harus membuka laman website atau aplikasi Canva terlebih dahulu, dan pastikan kamu sudah memiliki akun.
Jika kamu belum memiliki akun, kamu bisa mendaftar dahulu dengan Sign In, jika sudah memiliki akun, masuk dengan Log In.
Di bagian pojok kiri atas terdapat 4 menu yang tertera, yaitu Home, Templates, Discover, dan Learn. Pilih bagian Learn.
Setelah memilih learn, dibagian pojok kanan terdapat tujuh pilihan menu menurun. Pilih bagian tutorials.
Setelah mendapatkan tampilan layar di bagian tutorials, Scroll layar anda hingga menuju bagian yang paling bawah.
Di bagian bawah ini terdapat berbagai macam jenis fitur dan menu dari Canva, pilihlah fitur Color Wheel.
Kemudian kamu bisa menggunakan fitur ini dengan gratis, sesuai keperluan dan kebutuhanmu.
Kuis! |
Sebutkan 3 fitur pelengkap yang ada di dalam fitur Color Wheel. |
Petunjuk: Cek di halaman 2! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR