5. Rumah yang Tertutup
Rumah yang tertutup rapat sangat bagus untuk menghemat panas atau udara dingin dan mengurangi tagihan listrik sepanjang tahun, tetapi juga bisa membuat hunian menjadi pengap.
Rumah yang tertutup sering mengalami kekurangan aliran udara, yang memungkinkan kontaminan (seperti VOC) terus bersirkulasi melalui udara dalam ruangan, menyebabkan alergi, dan ketidaknyamanan.
6. Memasak
Memasak tanpa menggunakan kipas angin bisa memasukkan asap berbahaya ke dapur. Karena itu, nyalakan kipas dan buka jendela untuk menghilangkan asap dan lemak di udara serta mendapatkan udara dalam ruangan yang lebih segar selama memasak.
Baca Juga: 6 Jenis Tanaman yang Cocok Ditanam di Balkon, Mudah dan Buat Rumah Makin Asri
Tanaman yang Bantu Bersihkan Udara
1. Peace Lily
Ada banyak tanaman hias yang bisa diletakan di dalam rumah dan bisa bersihkan udara, seperti peace lily.
Tanaman dengan bunga putih ini akan membuat ruangan menjadi indah dan juga menyingkirkan udara beracun seperti karbon monoksida, formaldehyde, xylene, benzene, dan trichloroethylene.
2. Spider Plant
Tanaman bernama spider plant ini juga bisa jadi tanaman hias yang mudah dirawat dengan banyak manfaat termasuk bersihkan udara.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR