Bobo.id - Waktu liburan memang asyik, karena kita bisa istirahat dari rutinitas sehari-hari. Namun, ketika liburan dan tidak melakukan apa-apa, pasti cepat merasa bosan.
Meskipun sebenarnya kita bisa melakukan kegiatan lain, kerugiannya adalah membutuhkan banyak waktu dan biaya.
Oleh karena itu, teman-teman bisa melakukan aktivitas yang sederhana dan murah di rumah saja, kok.
Berikut berbagai macam aktivitas yang bisa dilakukan dengan hemat, apa saja? Yuk, simak!
1. Membaca Buku
Apakah ada buku-buku di rumah yang belum sempat dibaca? Waktu liburan yang luang, bisa teman-teman manfaatkan untuk membaca buku, lo.
Selain itu, kegiatan ini murah serta menyenangkan, karena kita mendapatkan pengetahuan baru serta alur cerita yang seru.
Sehingga, memperluas wawasan, meningkatkan konsentrasi, dan mengasah kemampuan berpikir.
Jadi, membaca buku bukanlah suatu kegiatan bermanfaat untuk menikmati waktu luang selama liburan.
Baca Juga: Sebaiknya Nonaktifkan Alarm Bangun Pagi Saat Liburan, Ini Alasannya
2. Menata Rumah
Kegiatan murah lainnya ketika liburan adalah dengan menata rumah. Rumah yang berantakan dan kotor karena belum sempat dibersihkan, bisa mulai ditata kembali pada waktu liburan.
Tampilan rumah yang rapi dan bersih tentu membuat rumah terasa nyaman. Selain itu, teman-teman bisa mencicilnya membersihkan tiap ruangan, kok.
Jadi, pekerjaan menata rumah tidak berat dilakukan. Misalnya, hari ini membersihkan kamar, besoknya kamar mandi, dan besoknya lagi menata ulang gudang.
3. Membuat Kerajinan Tangan
Kerajinan tangan juga bisa dilakukan dengan murah, kok. Dengan membuat kerajinan tangan, selama waktu liburan teman-teman bisa meningkatkan kreativitas dan keterampilan.
Bahan-bahan untuk membuat kerajinan tangan juga bisa berasal dari bahan bekas atau limbah.
Apalagi, membuat kerajinan tangan tidak perlu terburu-buru, sehingga kita bisa menikmati waktu libur dengan kegiatan bermanfaat.
Nantinya, hasil kerajinan tangan bisa kita pajang menjadi hiasan rumah.
Baca Juga: Kalender Pendidikan Provinsi Jawa Tengah Tahun 2022/2023
4. Olahraga
Meskipun sedang liburan, olahraga tidak boleh teman-teman lewatkan. Tidak perlu ke tempat gym, kita bisa melakukan olahraga dengan murah, kok.
Olahraga terjangkau, seperti bersepeda, lari, yoga, atau senam bisa kita lakukan di rumah. Dengan begitu tubuh tetap terasa bugar dan sehat selama liburan.
5. Memasak
Daripada membeli makanan terus, manfaatkanlah waktu liburan dengan memasak.
Teman-teman bisa mencoba berbagai macam masakan baru untuk menu sehari-harinya.
Kegiatan ini juga membaut kita lebih hemat, karena membeli bahan makanan di pasar dan mengolahnya sendiri.
Memasak juga meningkatkan kreatifitas dan kesabaran agar hasilnya sempurna.
Nah, itulah berbagai macam kegiatan yang bisa kita lakukan dengan hemat selama liburan.
Baca Juga: Lembut dan Bikin Nagih, Ini Resep Setup Roti Vla Coklat untuk Camilan Manis di Rumah
Mulai dari membaca buku hingga memasak, kegiatan itu juga mengasah keterampilan dan kemampuan berpikir.
---
Kuis! |
Apa manfaat membaca buku? |
Petunjuk: Cek halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penjelasan Lengkap Sifat Stratifikasi Sosial: Starfikasi Sosial Terbuka, Tertutup, dan Campuran
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR