Jika sudah begitu, berarti teflon antilengket telah kehilangan kemampuan antilengketnya, teman-teman.
5. Bentuk Wajan Sudah Tidak Sempurna
Saat sedang sibuk di dapur, ada saatnya kita tidak sengaja menyenggol wajan sehingga terjatuh.
Ini membuat teflon antilengket pun menjadi penyok dan bentuknya menjadi tidak sempurna lagi.
Jika sudah begini, sebaiknya teman-teman tidak menggunakannya lagi, ya. Sebab, bentuk yang tidak sempurna ini bisa mengganggu proses masak.
Baca Juga: Ternyata Sederhana, Ini Rahasia Membuat Telur Ceplok Agar Tidak Lengket di Wajan
Hal ini bisa membuat masakan berpotensi tidak matang merata dan bisa berdampak pada kesehatan tubuh kita.
6. Membelinya Sebelum 2015
Secara umum, kita perlu mengganti alat masak antilengket setelah lima tahun digunakan, teman-teman.
Namun, kita harus sangat berhati-hati dengan alat masak antilengket yang diproduksi sebelum tahun 2015 karena kemungkinan mengandung PFOA.
Apa itu? PFOA merupakan singkatan dari asam perfluorooctanoic yakni sebuah senyawa kimia yang digunakan untuk menghasilkan teflon.
Nah, jika teflon antilengket di rumah teman-teman diproduksi dari tahun 2015 atau sebelumnya, sudah waktunya untuk menggantinya.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR