Bobo.id - Apakah teman-teman sulit mengingat kejadian saat masih terlampau kecil, yang berkisar di bawah usia tiga tahun?
Ternyata teman-teman tidak sendirian, kok!
Hampir semua orang kesulitan atau bahkan tidak ingat sama sekali kejadian saat kita masih kecil.
Misalnya, saat kita masih bayi, belajar merangkak, hingga belajar berlari.
Tidak ingat kejadian kejadian saat masih kecil adalah hal yang normal, kok, teman-teman.
Tapi, apa sebabnya kita tidak mengingatnya, ya?
Amnesia Anak
Kondisi tidak ingat kejadian masa kecil ini dinamakan dengan amnesia anak.
Amnesia sendiri adalah suatu gangguan pada otak yang ditandai dengan hilang ingatan akibat ada trauma atau benturan di kepala.
Baca Juga: Bisa Mempertajam Ingatan, Inilah Manfaat Mendengarkan Musik Favorit
Tapi, amnesia anak ini tidak berhubungan dengan trauma di kepala, ya, teman-teman.
Fenomena ini disebut masa kanak-anak atau infantile amnesia, yaitu berangsur-angsur kehilangan memori dari kehidupan masa kecil.
Source | : | Healthline,The Conversation,WebMD |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR