Ini terjadi karena banyaknya budaya dan teknologi dari negara lain yang lebih maju dan mempengaruhi pertumbuhan ilmu pengetahuan di Indonesia.
Wawasan masyarakatnya juga semakin berkembang dengan baik karena pengaruh ilmu pengetahuan dan teknologi dari negara lain.
Dengan teknologi yang canggih, rakyat Indonesia tidak tertinggal dalam hal kemajuan alat komunikasi.
Tentu saja, alat komunikasi yang lebih canggih dan mudah diakses dapat memberikan keuntungan bagi rakyat Indonesia dari semua lapisan.
Perkembangan ilmu pengetahuan juga memengaruhi pola pikir masyarakat Indonesia menjadi lebih maju.
Kita bisa mengetahui berita-berita internasional dengan mudah dengan adanya internet.
Bagi masyarakat Indonesia yang tinggal di luar negeri sementara maupun dalam waktu lama juga bisa saling mengetahui kabar negara asalnya dengan lancar.
Baca Juga: Kondisi Geografis Pulau Jawa dan Sumatra Menurut Peta, Materi Kelas 5 SD
3. Akulturasi Budaya
Kemajuan teknologi yang mudah diakses karena kondisi geografis Indonesia juga berpengaruh terhadap perubahan budaya, mengapa?
Turis yang datang ke Indonesia dengan membawa budaya negaranya dapat memengaruhi pola pikir masyarakat, misalnya menjadi lebih modern dan memunculkan akulturasi budaya.
Akulturasi budaya adalah percampuran dua budaya atau lebih yang saling bertemu dan saling memengaruhi.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR