Bobo.id - Teman-teman, kita cari tahu berita populer apa saja di situs Bobo.id pada Minggu, 7 Agustus 2022, yuk!
Ada artikel tentang tujuh buah yang tinggi kadar gula hingga empat penyakit yang bisa menyerang ginjal.
1. Harus Dihindari Pasien Diabetes, Ini 7 Buah dengan Kadar Gula Tinggi
Buah memang termasuk jenis makanan yang menyehatkan, namun setiap jenisnya memiliki kandungan gula yang berbeda-beda.
Karena itu, tidak semua jenis buah akan cocok dikonsumsi oleh setiap orang dengan kondisi kesehatan tertentu. Seperti pasien diabetes yang perlu untuk mengurangi asupan gula harian.
Asupan gula yang berbahaya bagi orang diabetes bukan hanya butiran gula pasir, tapi berbagai jenis makanan manis termasuk buah.
Ada beberapa jenis buah yang memiliki rasa manis karena tingginya kadar gula di dalamnya.
Tentu saja jenis buah tersebut tidak akan cocok dikonsumsi oleh pasien diabetes atau untuk mengonsumsinya harus dibatasi.
Berikut tujuh jenis buah dengan kadar gula tinggi yang baiknya dihindari oleh pasien diabetes: LINK
2. Mengapa Kereta Api Tidak Bisa Berhenti Mendadak? Ternyata Ini Alasannya
Kereta api merupakan alat transportasi umum darat yang memiliki jalur khusus atau jalur cepat, teman-teman.
Banyak masyarakat yang memilih menggunakan kereta karena memiliki waktu tempuh yang singkat.
Bagaimana tidak? Dengan jalur khususnya, kereta api Indonesia dapat melaju hingga kecepatan 120 kilometer per jam, lo.
Namun tidak seperti kendaraan darat lainnya, kereta api merupakan alat transportasi yang tidak bisa berhenti mendadak.
Kereta api baru bisa benar-benar berhenti setidaknya setalah 1,6 kilometer sejak pengereman, teman-teman.
Simak penjelasan lengkapnya di sini: LINK
3. 7 Makanan dan Minuman yang Bisa Bikin Tidur Jadi Lebih Nyenyak, Apa Saja?
Tidur merupakan suatu kebutuhan penting tiap manusia untuk mengembalikan energinya.
Tidur bisa membuat tubuh kita lebih siap untuk menyambut dan menjalani aktivitas hari berikutnya.
Selain itu, tidur juga bisa membuat otak membersihkan racun yang tidak berguna dan melakukan perbaikan.
Sebaliknya, kalau kita susah tidur di malam hari, maka bisa menyebabkan kelelahan, tidak bersemangat, dan sulit berkonsentrasi.
Seseorang yang mengalami susah tidur di malam hari kebanyakan akan mengambil jalan pintas dengan minum obat tidur.
Padahal, obat tidur punya efek buruk pada tubuh jika dikonsumsi tanpa ada instruksi dari dokter, lo.
Untuk itu, kita bisa menggunakan cara lain, yakni mengonsumsi makanan dan minuman yang bisa bikin tidur jadi lebih nyenyak.
Apa saja? Kita cari tahu bersama di artikel ini: LINK
4. Akhir Musim Kemarau dan Prakiraan Musim Hujan 2022-2023
Meski masih di musim kemarau, pihak Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) sudah memiliki prakiraan musim hujan untuk tahun 2022 hingga 2023 nanti.
Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD, Apa Manfaat Olahraga Bagi Tubuhmu?
Musim kemarau sudah terjadi sejak Juni 2022 dan bahkan kini sudah akan memasuki puncak musim kemarau.
Meski baru memasuki puncak musim kemarau, BMKG sudah bisa memberikan prediksi datangnya musim hujan.
Yuk, kita cari tahu prediksi dari BMKG di sini: LINK
5. Harus Selalu Waspadai, Ini 4 Jenis Penyakit yang Menyerang Ginjal
Ginjal adalah salah satu organ penting yang dimiliki tubuh manusia.
Organ ini memiliki peran untuk menyaring limbah, racun, dan cairan berlendir yang ada di dalam darah.
Semua limbah itu kemudian akan dikeluarkan dari tubuh melalui urine.
Selain itu, organ ini juga berguna untuk menjaga tekanan darah, elektrolit, dan juga tingkat keasaman atau pH pada darah agar tetap stabil.
Karena itu bila ada masalah pada organ ini penting untuk bisa memberikan penangan yang tepat.
Berikut penjelasan empat jenis penyakit yang bisa menyerang organ ginjal: LINK
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR