Bobo.id - Setiap orang tentu akan memiliki sifat dan kebiasaan yang berbeda-beda hingga disebut sebagai sebuah kepribadian.
Ada dua jenis kepribadian yang umum dikenal banyak orang yaitu introvert dan ekstrovert.
Dari dua jenis kepribadian tersebut tentu akan ada kelebihan dan kekurangan tersendiri tentunya.
Kali ini, kita akan membahas tentang kelebihan dan kekurangan dari salah satu kepribadian, yaitu ekstrovert.
Tapi sebelumnya, kita kenalan dulu dengan kepribadian ekstrovert tersebut.
Kepribadian ekstrovert merupakan sebuah kepribadian yang pemiliknya dikenal sebagai orang yang suka membuka diri dan aktif dalam berbagai situasi sosial.
Karena itu, orang dengan kepribadian ini sangat suka berada di keramaian dan terlibat dalam berbagai jenis pertemuan.
Untuk lebih mengenal, simak ciri-ciri orang dengan kepribadian ini, yuk!
Ciri-ciri Kepribadian Ekstrovert
1. Punya Pemikiran Terbuka
Tipe kepribadian ekstrovert sangat terbuka jika harus bertukar pendapat tentang apapun.
Baca Juga: 4 Faktor yang Menyebabkan Tergerusnya Pancasila Sebagai Kepribadian Bangsa di Kalangan Para Remaja
Inilah yang membuat mereka seolah tidak pernah kehabisan topik atau bahan obrolan.
Hal ini berkaitan dengan pertanyaan dan pembicaraan yang akan selalu berkembang dan mengalir secara natural.
Pembicaraan yang terbuka ini membuat orang ekstrovert punya kesan ramah meski baru sekali bertemu.
2. Menjadikan Orang Lain sebagai Sumber Inspirasi
Orang ekstrovert senang berbincang dengan orang-orang di sekitarnya.
Hal ini karena mereka biasanya dikaruniai rasa penasaran tinggi sehingga banyak pembicaraan mengalir dari satu topik ke topik lainnya.
3. Pandai Menghibur Orang Lain
Seorang ekstrovert adalah orang yang sangat pandai mencairkan suasana yang kaku jadi lebih santai.
Tak jarang, mereka melakukannya dengan menggunakan humor yang bisa membantu mencairkan suasana yang kurang cair.
Keberadaan tipe kepribadian ini tidak jarang menjadi salah satu penghibur alami dan ditunggu-tunggu kehadirannya di tengah kelompok.
4. Punya Pertemanan yang Luas
Baca Juga: 5 Trik Percaya Diri Berbicara di Depan Umum, Cocok untuk Orang Introvert
Berbeda dengan introvert yang suka menjaga lingkaran pertemanannya tetap kecil tapi dekat.
Orang-orang ekstrovert bisa merasa stres dan tidak nyaman jika sendirian atau dalam kelompok kecil.
Tipe kepribadian ini suka sekali berinteraksi dan bicara dengan banyak orang, interaksi dalam kelompok besar membuat mereka cenderung lebih nyaman dan lega.
5. Penuh Antusias dan Semangat
Kelebihan seorang ekstrovert adalah sikap antusias dan semangat yang tinggi dan terlihat jelas.
Biasanya mereka akan terlihat selalu tampil ceria dan penuh energi positif.
Meski begitu, ketika merasa sedih hal itu bisa langsung terlihat karena pastinya mereka akan lebih diam dan murung daripada biasanya.
Berada dalam keramaian dan bertemu dengan teman-teman tersayang adalah salah satu cara ampuh untuk orang ekstrovert untuk bisa mengembalikan energinya.
Selah mengenal tentang kepribadian ekstrovert termasuk dengan ciri-cirinya, sekarang simak kelebihan dan kekurangan dari kepribadian ini.
Kelebihan Kepribadian Ekstrovert
Ada beberapa kelebihan dari kepribadian ekstrovert yaitu selalau memiliki pikiran terbuka, sehingga bisa dengan mudah bertukar pendapat dengan siapapun dan tentang apapun.
Baca Juga: Dari Pilih Sepatu hingga Cara Jabat Tangan, Ini 6 Kebiasan yang Bisa Tunjukan Kepribadian
Seperti dijelaskan sebelumnya, orang dengan kepribadian ini tidak akan kehabisan topik perbincangan.
Selain itu, kepribadian ini akan selalu menganggap apa yang ada di sekitarnya adalah sumber inspirasi untuk diri sendiri.
Bahkan orang dengan kepribadian ekstrovert bisa dengan mudah menghibur orang melalui berbagai perbincangan yang dilakukan.
Orang-orang ekstrovert juga akan dengan mudah membangun pertamanan sehingga bisa dengan mudah memiliki banyak teman.
Kekurangan Kepribadian Ekstrovert
Tentunya kepribadian ekstrovert juga memiliki kekurangan yang bisa jadi mengganggu.
Kekurangan dari kepribadian ini adalah sulitnya menjaga ucapan. Sehingga bisa jadi orang ini mengucapkan kata-kata yang memicu masalah.
Atau justru kata-kata yang diucapkan membuat orang lain di sekitarnya tersinggung.
Selain itu, kepribadian ini akan memiliki keinginan yang besar untuk terus dipuji banyak orang.
Hal itu terjadi, karena orang dengan kepribadian ini merasa lebih berharga saat di depan banyak orang.
Jadi tidak jarang banyak orang sering menganggapnya sebagai orang yang suka pamer.
Baca Juga: Ramah dan Mudah Bergaul, Ternyata Kepribadian Ekstrovert Miliki 4 Tipe Berbeda, Kamu yang Mana?
Kekurangan lainnya adalah cepat merasa bosan, yang akan membuatnya sulit bertahan di satu situasi yang sama dalam waktu yang lama.
Nah, itu tadi beberapa kelebihan dan kekurangan dari kepribadian ekstrovert yang dikenal selalu penuh semangat.
(Penulis: Amirul Nisa/Ayu Ma'as)
----
Kuis! |
Apa itu kepribadian ekstrovert? |
Petunjuk: Cek halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | gramedia.com,Gridkids.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR