Bahkan sebagai anjing yang tidak bersama kelompoknya, Brady tergolong sangat mudah ditangani.
Menurut Lochmann, Brady seperti mengetahui orang-orang yang ada di sekitarnya bukanlah orang jahat.
Anak anjing itu sepeti memahami bahwa dia adalah hewan yang akan diselamatkan untuk mendapat tempat lebih baik.
Brady pun menjadi anjing liar yang sangat membantu tugas Lochmann dan bisa membawanya masuk ke dalam mobil dengan mudah.
Dengan berat sekitar delapan kg, anjing berbulu cokelat ini tidak merasa terganggu saat Lochmann harus menggendongnya masuk ke dalam mobil.
Bahkan saat tiba untuk mendapatkan perawatan, Brady tidak membuat pekerjaan petugas dan dokter menjadi sulit.
Anjing liar ini termasuk hewan yang mudah diatur bahkan bisa bekerja sama dengan baik saat harus mendapatkan suntikan vaksin.
Karena sikap penurutnya, Brady menjadi anjing yang sudah mendapatkan semua jenis vaksin dengan mudah.
Setelah semua perawatannya selesai, Brady segera dikirim ke tempat penampungan dan siap menunggu keluarga baru yang bersedia membawanya pulang.
Dengan sikap yang sangat penurut, Brady menjadi anjing yang mudah bergaul dengan para staf di penampungan.
Baca Juga: Gemas! Sulit Melihat Akibat Rambut Panjang, Anjing Ini Diubah Penampilannya
Source | : | The Dodo |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR