Bobo.id - Kura-kura adalah hewan bercangkang seperti tempurung keras untuk membantunya berlindung.
Cangkang kura-kura terbentuk dari tulang yang disatukan pada jahitan yang terlihat yang dikenal sebagai sisik.
Tulang-tulang ini membentuk bagian atas dan bawah cangkang yang dikenal sebagai karapas/karapaks dan plastron yang menempel pada tubuh kura-kura.
Cangkang ini memiliki fungsi sebagai perlindungan.
Namun, bagaimana jika cangkang kura-kura mengalami kelainan, sehingga berdampak pada organ dalamnya?
Hal inilah yang terjadi pada seekor kura-kura bernama Hope yang memiliki kelainan organ jantung.
Hope memiliki organ jantung yang tidak terbungkus cangkang.
Akibatnya, jantung Hope terlihat dari luar cangkang, yang bisa membahayakan dirinya.
Saat Hope menetas di penangkaran kura-kura, ia disebut tidak akan bisa lama bertahan.
Jantung Hope terlihat lemah saat berdetak, serta tidak ada pelindung bagi organ kecilnya tersebut.
Namun, ia akhirnya diadopsi oleh seorang laki-laki bernama Mike.
Baca Juga: Penuh Haru, Ini Kisah Anjing Hilang yang Kembali Temukan Keluarganya
Menjadi Pengasuh Hope
Mike yang baik hati pun mengasuh Hope dengan sabar.
Ia memberi nama kura-kura tersebut dengan Hope, yang memiliki arti harapan dalam Bahasa Indonesia.
Meskipun banyak yang pesimis bahwa Hope akan hidup dan berumur panjang, Mike tetap tidak menyerah merawat Hope.
Mike menempatkan Hope pada akuarium khusus, yang diatur supaya memiliki suhu air yang sesuai serta bebas dari parasit.
Karena jantung Hope terbuka, Mike tidak ingin Hope terkena parasit air yang membahayakan kura-kura kesayangannya itu.
Mike memberi makan Hope tiga kali sehari.
Lambat laut, Hope pun tumbuh besar.
Sejak menetas hingga sekarang, ia tak pernah bertemu induknya.
Hanya Mike yang merawat dan memberi makan Hope, meski Hope memiliki kelainan jantung.
Dikira Sebagai Induk
Baca Juga: Mengharukan, Kucing Terjebak dalam Selokan Selama 70 Hari Ini Berhasil Selamat, Ini Kisahnya
Seiring waktu, Hope pun tumbuh besar dan sehat.
Ia tidak selemah yang orang lain pikirkan, lo, teman-teman.
Meski Hope memiliki kelainan jantung, ia akan kura-kura yang suka bermain dan sangat ramah.
Setiap kali Mike berjalan di dekat akuariumnya, Hope akan menepuk-nepukkan kaki depan seperti orang bertepuk tangan.
Hope yang ceria dan semakin kuat juga suka diajak berjalan-jalan.
Mike mengatakan bahwa Hope sudah menganggapnya sebagai induknya sendiri, karena ia sudah merawat Hope sejak kecil.
Meski memiliki kelainan jantung, Hope tetap tumbuh sehat dan menjadi inspirasi banyak orang, lo.
Bahkan Hope memiliki banyak penggemar yang membuat boneka kura-kura dengan gambar hati yang lucu.
Baca Juga: Bikin Terharu, Anak Kucing Buta Ini Akhirnya Bisa Melihat Kembali, Ini Kisahnya
----
Kuis! |
cangkang kura-kura terbentuk dari apa? |
Petunjuk: Cek halaman 2! |
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | The Dodo |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR