Bobo.id - Tahukah teman-teman greeting card atau kartu ucapan?
Ternyata materi greeting card juga dipelajari dalam pelajaran Bahasa Inggris kelas 6 SD serta 8 SMP, lo.
Sebelum mempelajari struktur bahasa greeting card, kita kenali dulu pengertiannya, ya.
Greeting card atau kartu ucapan adalah surat kecil berbentuk kartu yang diberikan pada orang lain untuk menunjukkan salam.
Greeting card bisa diberikan untuk menyampaikan selamat ulang tahun, lulus sekolah, menang lomba, menikah, hari besar, dan peringatan lainnya, termasuk ucapan belasungkawa.
Tujuan mengirim greeting card adalah menyampaikan doa, harapan, ucapan turut berbahagia, hingga simpati dalam bentuk surat.
Struktur Surat Greeting Card
Karena greeting card adalah salah satu jenis surat, tentu saja harus ditulis sesuai dengan urutan yang baik, ya.
Jika teman-teman ingin buat greeting card, maka ada tiga bagian pokok yang harus ada: penerima (receiver), isi surat (body), dan pengirim (sender).
1. Receiver
Receiver adalah penerima surat, yang biasanya letaknya di pojok atas kiri surat.
Baca Juga: Cara Bilang 'Selamat Ulang Tahun' Selain 'Happy Birthday' dalam Bahasa Inggris
Source | : | Grammarly,dictionary.cambridge.org |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR