Bobo.id - Kucing juga bisa sakit demam, teman-teman.
Suhu normal kucing berkisar antara 37,5 derajat hingga 39 derajat celcius.
Nah, demam pada kucing ini dapat terjadi ketika suhu naik di atas 39 derajat celcius, teman-teman.
Apa saja, ya, tanda kucing demam?
1. Kucing Jadi Pendiam
Pertama, saat kucing mengalami demam, biasanya kucing peliharaan kita akan bersifat pasif atau pendiam, teman-teman.
Kalau kucing peliharaan kita biasanya bergerak aktif dan lincah, saat demam dia akan cenderung diam.
Sekalipun kucing diberikan mainan yang disenanginya, kucing tidak akan tertarik untuk bermain dengan kita.
2. Posisi Tidurnya Meringkuk
Saat mengalami demam, kucing cenderung akan bersifat pasif dan malas.
Akibatnya, kucing peliharaan kita jadi lebih sering tidur-tiduran dengan posisi mendekam atau meringkuk.
Baca Juga: 5 Ciri Kucing Sakit, Jangan Sampai Menimpa Kucing Kesayanganmu
Teman-teman bisa lihat lengkapnya di sini:
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR