Jenis Pukulan Kasti
Ada tiga jenis pukulan yang dapat dilakukan dalam permainan kasti, yaitu pukulan mendatar, pukulan melambung, dan pukulan merendah.
- Pukulan mendatar, atau disebut pukulan lurus, bertujuan untuk membuat bola melesat ke depan hingga sulit ditangkap penjaga.
- Pukulan melambung, bertujuan untuk mengarahkan bola hasil pukulannya melambung tinggi ke udara.
- Pukulan merendah, bertujuan untuk mengarahkan bola dengan cepat dan memantul ke tanah setelah dipukul.
Cara Memukul Bola Kasti
Tidak boleh sembarangan, berikut ini adalah beberapa cara yang dapat kamu gunakan untuk belajar memukul bola kasti menggunakan tongkat pemukul.
1. Peganglah tongkat pemukul yang akan digunakan.
Cara memegang tongkat pemukul yang benar adalah peganglah pada bagian yang lebih kecil dengan menggunakan satu tangan.
2. Berdirilah dengan posisi badan menyamping sehingga pelambung bola berada di samping kiri pemukul.
3. Posisikanlah kedua kaki dibuka selebar bahu.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 3, Contoh Gerakan Non-Lokomotor dalam Olahraga
Bertemu Karakter Favorit di Doraemon Jolly Town MARGOCITY, Apa Saja Keseruannya?
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR