Bobo.id - Perilaku yang mencerminkan kepatuhan terhadap hukum adalah salah satu bagian dari sikap terpuji, ya.
Indonesia adalah negara hukum yang menjunjung tinggi penegakan hukum.
Tentu saja, sikap patuh terhadap hukum butuh dimiliki oleh setiap orang demi terciptanya keamanan dan kedamaian negara.
Apa saja contoh sikap mencerminkan kepatuhan terhadap hukum di lingkungan keluarga, sekolah, masyarakat, dan negara?
Contoh Perilaku Mencerminkan Kepatuhan Hukum
a. Lingkungan Keluarga
Contoh perilaku patuh terhadap hukum di lingkungan keluarga adalah:
- Menghormati dan mematuhi orang yang lebih tua
- Mencintai dan menyayangi sesama anggota keluarga
- Menaati segala aturan dalam keluarga yang telah dibuat atas keputusan bersama
- Membantu pekerjaan orang tua di rumah dengan baik
Baca Juga: 7 Rumusan Tujuan Hukum Menurut Para Pakar, dari Aristoteles Hingga Geny
- Membagi tugas rumah dengan seluruh anggota keluarga
- Melindungi sesama anggota keluarga
- Menjaga nama baik dan kehormatan keluarga
- Melaksanakan kewajiban agama tepat waktu
b. Lingkungan Sekolah
Contoh perilaku patuh terhadap hukum di lingkungan sekolah adalah:
- Menyayangi teman-teman di sekolah tanpa membeda-bedakan
- Menghindari dan menentang perilaku perundungan atau bullying
- Datang dan pulang sekolah sesuai dengan ketentuan
- Memakai seragam dan atribut yang sesuai dengan ketentuan sekolah
- Mengerjakan tugas sekolah dengan baik
Baca Juga: Mengapa Hak Asasi Manusia Harus Dilindungi oleh Hukum Negara?
- Menghormati guru dan semua warga sekolah termasuk staf sekolah
- Mengikuti segala kegiatan wajib pada sekolah
- Menjaga nama baik sekolah
- Tidak mengikuti kegiatan merugikan, membolos dan tawuran antarsekolah
c. Lingkungan Masyarakat
Contoh perilaku patuh terhadap hukum di lingkungan masyarakat adalah:
- Menghormati sesama warga tanpa pandang bulu
- Mengikuti kegiatan di masyarakat, seperti gotong royong, kerja bakti, musyawarah, dan lainnya
- Menjaga nama baik lingkungan masyarakat yang ditempati
- Mematuhi dan menjalankan peraturan yang berlaku
- Tidak melanggar nilai-nilai norma yang berlaku dalam masyarakat
Baca Juga: Urutan Sistem Hukum di Indonesia, dari Posisi Tertinggi ke Terendah
- Menjaga ketertiban dan keamanan dalam masyarakat
- Menjaga kebersihan lingkungan
- Tidak berbuat kriminal di lingkungan tempat tinggal
d. Lingkungan Negara
Contoh perilaku patuh terhadap hukum di lingkungan negara adalah:
- Menjaga nama baik bangsa dan negara
- Membayar pajak negara sesuai ketentuan
- Membuat KTP alias Kartu Tanda Penduduk jika telah mencapai usia yang ditentukan
- Memiliki SIM atau Surat Izin Mengemudi jika mengendarai kendaraan
- Tidak melakukan tindakan diskriminasi dan rasisme terhadap sesama warga negara yang berbeda daerah, suku, ras dan agama
- Mengikuti segala kegiatan kenegaraan yang wajib seperti Pemilu (Pemilihan Umum).
Baca Juga: Pengertian Hukum Menurut Para Ahli dari Indonesia, Mulai dari SM Amin hingga MH Tirtamidjaja
----
Kuis! |
Sebutkan contoh perilaku patuh hukum di lingkungan sekolah! |
Petunjuk: Cek halaman 2! |
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR