Bobo.id - Matahari berperan sebagai pusat Tata Surya, yang mana gravitasinya mampu menyatukan dan membuat benda langit berputar mengelilinginya.
Sebagai bintang yang paling dekat dengan Bumi, Matahari memegang peranan yang sangat penting.
Salah satu peran utama dari Matahari adalah dapat menerangi dan memberi kehangatan bagi kehidupan di Bumi.
Pada pelajaran IPA kelas 7 SMP Kurikulum Merdeka Belajar, kamu harus menjelaskan apa saja manfaat Matahari bagi Bumi selain meneranginya?
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan tersebut dari penjelasan berikut ini!
Manfaat Matahari bagi Bumi
1. Gravitasi Matahari menjaga Bumi
Sama seperti Bumi, Matahari juga mempunyai gaya gravitasi, yang ukurannya 28 kali gravitasi Bumi.
Dengan kekuatan yang tepat, gravitasi Matahari turut berperan dalam menjaga kekokohan posisi Bumi saat ini.
Tidak hanya Bumi, gravitasi Matahari ini juga sangat berpengaruh pada posisi planet-planet untuk tetap berada di orbitnya.
Dilansir dari NASA, gravitasi Matahari menyatukan tata surya, menjaga segala sesuatu, mulai dari planet terbesar hingga puing-puing terkecil, tetap berada di orbit di sekitarnya.
Baca Juga: Perbedaan Satelit Alami dan Satelit Buatan yang Terdapat di Bumi
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR