Lagu daerah satu ini sudah ada sejak zaman Kerajaan Islam Jeumpa yang berdiri pada tahun 777 Masehi.
Lagu daerah ini diciptakan oleh Abraham Abduh yang bercerita tantang keindahan dari bunga cempaka yang putih dan kuning gading.
Bunga cempaka memang merupakan bunga yang bukan hanya cantik dari bentuknya tapi juga memiliki aroma yang harum.
2. Sinanggar Tulo
Ada juga lagu daerah dari Sumatra yang terkenal, yang berjudul Sinanggar Tulo.
Lagu tersebut adalah lagu daerah dari wilayah Sumatra Utara atau tepatnya dari Suku Batak Toba di Kabupaten Tapanuli Utara.
Sinanggra Tulo adalah lagu daerah karya S.Dis yang dipopulerkan oleh Viky Sianipar.
Lagu daerah ini banyak dikenal karena bisa dinyanyikan dengan ceria dan menarik untuk dinyanyikan bersama-sama.
Makna dari lagu ini berisi tentang orang tua yang sedang memberikan nasihat pada anaknya.
Nasihat pada lagu ini berkaitan dengan kebingungan sang anak dalam mencari jodoh.
Jadi walau memiliki nada dan irama yang cerita, lagu ini miliki banyak makna penting, khususnya bagi anak muda.
Baca Juga: Keberagaman Budaya: Mengenal Lagu Daerah dan Contoh-contohnya
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | Kompas.com,Gridkids.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR