Bobo.id - Dari sekian banyak peninggalan sejarah, candi adalah salah satu yang cukup terkenal di Indonesia.
Candi merupakan salah satu warisan budaya berbentuk bangunan yang banyak ditemukan di Pulau Jawa dan Bali.
Bangunan candi terbuat dari batu dan merupakan tempat pemujaan, penyimpanan abu jenazah raja atau para pemuka agama Hindu dan Buddha.
Istilah candi berasal dari kata cinandi yang dalam Bahasa Kawi berarti dikubur.
Sebagai peninggalan sejarah yang penting, candi diperkirakan dibangun pada abad ketujuh hingga awal abad kedelapan oleh kerajaan Hindu yaitu Kalingga yang kemudian menjadi kerajaan Mataram.
Pembangunan candi pun terus berlanjut pada masa kerajaan-kerajaan selanjutnya.
Dari semua candi yang dibangun, semuanya memiliki bentuk dan karakter yang berbeda-beda.
Bahkan ada candi yang dibangun dengan ukuran yang sangat besar, seperti Candi Borobudur.
Selain itu, masih ada beberapa candi lain yang memiliki ukura besar, yang akan dikenalkan berikut ini.
1. Candi Borobudur
Candi terbesar pertama adalah Candi Borobudur yang berlokasi di Magelang, Jawa Tengah.
Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Situs Lokal? Ini Penjelasan dan Contohnya di Indonesia
Candi ini memiliki bentuk stupa yang merupakan candi Buddha dan diperkirakan sudah dibuat sekitar tahun 800 masehi pada masa pemerinatahan Wangsa Syailendra.
Pada candi ini, teman-teman akan menemukan 2.672 panel relief dan 504 arca Buddha. Lalu ada 72 stupa yang tertata dalam bentuk tiga baris melingkar.
Dengan semua panel, arca, dan stupa itu, candi ini memiliki ukuran 123 x 123 meter persegi.
2. Candi Prambanan
Candi Prambanan adalah salah satu candi Hindu yang terkenal di Indonesia dan berlokasi di Desa Prambanan, perbatasan antara Jawa Tengah dan Yogyakarta.
Bangunan candi ini diperkirakan dibangun sejak abad kesembilan masehi.
Candi ini dibangun sebagai persembahan untuk keberadaan Trimurti, yaitu Brahmana, Wisnu, dan Siwa.
Sebenarnya candi ini tidak bernama Prambanan, namun bernama Candi Siwagrha yang dalam Bahasa Sansekerta berarti Rumah Siwa.
Berbeda dengan Candi Borobudur yang melebar dan terdiri dari beberapa stupa, Candi Prambanan memiliki bentuk lebih ramping dan terdiri dari beberapa bangunan tinggi.
Bahkan pada candi utama, yang disebut Candi Siwa memiliki tinggi hingga 47 meter dan berada di bagian tengah dari kompleks candi kecil lainnya.
Baca Juga: Mengenal 7 Keajaiban Dunia Baru, dari Colosseum hingga Machu Picchu
3. Candi Ratu Boko
Ada juga Candi Ratu Boko yang berlokasi di Daerah Istimewa Yogyakarta, atau tepatnya di Desa Dawing dan Desa Sambireja.
Bangunan candi ini terletak di atas bukit dengan tinggi sekitar 200 meter.
Peninggalan sejarah satu ini memiliki peran yang penting dalam penyebaran agama Hindu di Indonesia, khususnya Pulau Jawa.
Candi Ratu Boko diperkirakan berdiri pada abad kedelapan yaitu pada masa Wangsa Sailendra.
4. Candi Tikus
Candi terbesar lainnya adalah Candi Tikus yang diperkirakan dibangun pada abad ke-13 hingga ke-14 Masehi.
Bangunan candi ini cukup unik karena berbentuk cekung ke dalam dan diperkirakan sebagai tempat mandi para raja atau sebagai tempat upacara tertentu.
Candi Tikus berlokasi di Desa Temon, Trowulan, Mojokerto, Jawa Timur memiliki bangunan berbentuk persegi empat dengan ukuran 29,5 meter x 28,24 meter.
5. Candi Ijo
Candi Ijo adalah salah satu candi bercorak Hindu yang dibangun kisaran abad kesembilan hingga ke-10 masehi.
Baca Juga: Bukan Borobudur atau Prambanan, Ternyata Ini Candi Tertua di Indonesia
Bangunan bersejarah ini berlokasi di Desa Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Pada saat itu, candi ini dibangun sebagai tempat pemujaan para dewa bagi umat Hindu, karena itu pembangunan candi ini tidak disembarang tempat.
Candi Ijo dibangun di atas bukit dengan tujuan agar lebih dekat dengan khayangan, sehingga menunjukan fungsinya sebagai tempat ibadah.
Nah, itu tadi lima candi dengan bangunan terbesar yang ada di Indonesia dan dua di antaranya terkenal hingga mancanegara.
----
Kuis! |
Dari bahasa apa istilah candi digunakan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Khusus di bulan Oktober 2022, ada diskon 10% untuk berlangganan semua majalah dari Media Anak Grid Network - Kompas Gramedia.
Untuk langganan:
Majalah Bobo: https://bit.ly/PROMOBOBOOKTOBER
Majalah Bobo Junior: https://bit.ly/PROMOBOJUNOKTOBER
Majalah Mombi SD: https://bit.ly/PROMOMOMBISDOKTOBER
Majalah Mombi TK: https://bit.ly/PROMOMOMBIOKTOBER
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com,gramedia.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR