Bobo.id - Ada banyak jenis kalimat yang digunakan dalam berbagai jenis teks termasuk cerpan atau novel, yang kali ini akan dijelaskan pada materi Bahasa Indonesia kurikulum merdeka kelas VII SMP.
Dari berbagai jenis kalimat yang ada, kali ini kita akan belajar tentang kalimat langsung dan kalimat tidak langsung.
Dua jenis kalimat itu paling sering digunakan dalam penulisan prosa seperti cerpen atau novel.
Walau bisa digunakan dalam satu jenis teks yang sama, tapi kalimat langsung dan tidak langsung memiliki cara penulisan yang berbeda, lo.
Selain itu, masih ada beberapa perbedaan lain antara dua jenis kalimat itu.
Untuk lebih jelasnya, mari simak penjelasan tentang kalimat langsung dan tidak langsung.
Kalimat Langsung
Kalimat langsung adalah kalimat yang langsung diucapkan oleh pembicara.
Atau ada juga yang menyebut kalimat langsung adalah kalimat yang secara cermat menirukan sesuatu yang telah diujarkan oleh seseorang.
Lalu ada juga yang menjelaskan bahwa kalimat langsung adalah kalimat yang memberitahukan bagaimana ucapan yang telah dikatakan oleh orang ketiga seperti apa adanya.
Bila perkataan itu ditulis, maka ucapan asli akan diapit oleh tanda petik dua.
Baca Juga: Sama-Sama untuk Kalimat Pertentangan, Apa Bedanya 'Tetapi' dan 'Namun'?
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR