16. "Memimipin adalah menderita." - K.H. Agus Salim
17. "Robek-robeklah badanku, potong-potonglah jasad ini, tetapi jiwaku dilindungi benteng merah putih. Akan tetap hidup, tetap menuntut bela, siapapun lawan yang aku hadapi." - Jenderal Sudirman
18. "Banyak hal yang bisa menjatuhkanmu. Tapi satu-satunya hal yang benar-benar dapat menjatuhkanmu adalah sikapmu sendiri." - R.A. Kartini
19. "Jika kalian ingin menjadi pemimpin besar, menulislah seperti wartawan dan bicaralah seperti orator." - HOS Tjokroaminoto
20. "Jangan memperbanyak lawan, tetapi perbanyaklah kawan." - Bung Tomo
21. "Hidup yang tidak dipertaruhkan tidak akan pernah dimenangkan." - Sutan Syahrir
22. "Jika orang lain bisa, saya juga bisa, mengapa pemuda-pemudi kita tidak bisa, jika memang mau berjuang." - Abdul Muis
23. "Hidup dan mati ada dalam genggaman Ilahi. Takdir adalah kepastian, tapi hidup harus tetap berjalan. Proses kehidupan adalah hakikat, sementara hasil akhir hanyalah syariat. Gusti Allah akan menilai ketulusan perjuangan manusia, bukan hasil akhirnya. Kalau pun harus menjumpai kematian, itu artinya mati syahid di jalan Tuhan." - Pangeran Diponegoro
24. "Kami menggoyangkan langit, menggempakan darat, dan menggelorakan samudera agar tidak jadi bangsa yang hidup hanya dari 2 ½ sen sehari. Bangsa yang kerja keras, bukan bangsa tempe, bukan bangsa kuli. Bangsa yang rela menderita demi pembelian cita-cita." - Ir. Soekarno
25. "Jangan sanjung aku, tetapi teruskanlah perjuanganku." - Silas Papare
Baca Juga: Presiden Anugerahkan Gelar Pahlawan Nasional pada 4 Tokoh, Apa Syarat Mendapatkan Gelar Tersebut?
Berbagai quotes Hari Pahlawan itu bisa teman-teman bagikan melalui media sosial, atau ditulis dengan cantik dan jadi penyemangat diri sendiri.
Mari rayakan Hari Pahlawan dengan semangat muda untuk menjaga kemerdekaan ini dengan memajukan bangsa.
Nah, itu tadi beberapa kata-kata bijak atau quotes Hari Pahlawan yang bisa menjadi penyemangat banyak orang.
----
Kuis! |
Kapan Hari Pahlawan dirayakan? |
Petunjuk: Cek halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan dunia satwa? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR