Bobo.id - Makanan spesial Hari Ibu bisa jadi pilihan sesuatu yang bermakna untuk diberikan pada ibu tersayang di rumah.
Yap! Hari ini tanggal 22 Desember diperingati sebagai Hari Ibu. Penetapan ini dilakukan saat Kongres Perempuan Indonesia tahun 1938.
Peringatan Hari Ibu ini menjadi saat yang berharga untuk menunjukkan ungkapan cinta kepada Ibu tersayang.
Salah satu hal yang bisa dilakukan dan dipersembahkan di Hari Ibu adalah melalui makanan favorit dan makanan spesial Hari Ibu.
Sebab, makanan sudah menjadi bagian penting dalam setiap perayaan maupun hari besar dan dijadikan simbol kebersamaan.
Biasanya, setiap momen istimewa memiliki makanan tertentu yang menjadi ciri khasnya, tak terkecuali momen Hari Ibu.
Kali ini Bobo akan memberikan beberapa rekomendasi makanan spesial di Hari Ibu. Apa saja? Simak informasi berikut ini, yuk!
Kalau Ibu menyukai aneka hidangan berbahan dasar cokelat, brownies bisa menjadi pilihan yang tepat, nih.
Ini karena brownies termasuk jenis kue yang mudah dibuat dan bahan bakunya pun mudah ditemukan di swalayan terdekat.
Pembuatan brownies tidak perlu banyak bahan dan teknik yang sulit. Tak heran, kue cokelat satu ini banyak disukai oleh pemula.
Kalau teman-teman tidak memiliki oven, teman-teman bisa membuatnya dengan peralatan sederhana dan membuat brownies kukus.
Baca Juga: Lirik Lagu Hymne Hari Ibu dan Mars Hari Ibu Lengkap
Contoh Bentuk Kesenian Tradisional di Indonesia, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com,the asian parent |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR