Bobo.id - Teman-teman yang suka makan pedas, tentu sudah tidak asing dengan cabai.
Cabai adalah tanaman dari genus Capsicum yang memiliki berbagai jenis dengan tingkat kepedasan berbeda-beda.
Selain cabai, memang masih ada banyak jenis bahan makanan lain yang menghasilkan rasa pedas, namun cabai adalah yang paling populer.
Bahkan di Indonesia, cabai bisa ditemukan dengan mudah sebagai campuran dalam berbagai jenis makanan.
Tapi tahukah teman-teman? Ada beberapa fakta unik tentang cabai yang mungkin belum banyak diketahui.
Berikut enam fakta unik tentang cabai dari asalnya hingga manfaat yang bisa didapat.
1. Bukan dari Indonesia
Teman-teman mungkin bisa menemukan tanaman cabai dan beragam jenis cabai dijual di pasar.
Tapi ternyata tanaman ini bukan berasal dari Indonesia, lo.
Cabai adalah makanan yang mulanya berasal dari Benua Amerika dan masuk ke Indonesia pada abad ke-16 dengan beragam jenis tumbuhan lain.
Nama cabai sendiri diambil dari sebutanya di Benua Amerika yaitu capsicum. Sedangkan di Inggris cabai disebut dengan nama chili.
Baca Juga: 6 Sayuran yang Tak Boleh Dikonsumsi Berlebihan oleh Pasien Asam Lambung, Salah Satunya Tomat
Source | : | Kompas.com,Grid.ID,Halodoc.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR