2. Tidak Menjaga Kebersihan Mulut
Teman-teman, apakah kamu sudah menjaga kebersihan gigi dan mulut secara rutin dan setiap hari?
Banyak gangguan kesehatan yang bisa terjadi pada mulut ketika kondisi mulut tidak bersih, salah satunya sariawan.
Ketika mulut tidak bersih, maka berbagai kuman bersarang di dalam mulut dan menyebabkan infeksi.
Infeksi inilah yang akan memunculkan sariawan, karena bisa menyebabkan peradangan dan luka di rongga mulut.
3. Menyikat Gigi Terlalu Keras
Menjaga kebersihan gigi memang menjadi kewajiban diri sendiri, agar terhindar dari sakit gigi dan sariawan.
Namun, ketika teman-teman menyikat gigi, pastikan jangan terlalu keras ataupun kasar, ya.
Saat menyikat gigi terlalu keras, bulu sikat bisa melukai gusi dan permukaan dinding rongga mulut.
Luka yang ada di rongga mulut inilah yang bisa berkembang menjadi sariawan yang cukup mengganggu.
O iya, usahakan pula untuk menggunakan sikat gigi dengan bulu sikat yang lembut agar tidak melukai bagian dalam mulut, ya.
Baca Juga: Tak Nyaman dan Terasa Nyeri, Ini 5 Bahan Alami untuk Atasi Sariawan, Apa Saja?
Source | : | Kompas.com,Halodoc.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR