Panda merah menggunakan ekornya yang tebal dan berbulu ini untuk menghangatkan badannya saat tidur, persis seperti memakai selimut!
3. Bambu Juga Jadi Makanannya
Meskipun tidak berkerabat, tidak mengherankan kalau panda merah disebut sangat mirip dengan panda.
Sebab, keduanya sama-sama berhabitat di tiongkok. Seperti panda hitam putih, panda merah ternyata juga suka makan bambu.
Pada merah bisa mengonsumsi hingga 4 kilogram rebung bambu serta bagian pucuk dan daun bambu sebanyak 1,5 kilogram.
Hal ini karena bambu disebut cepat dicerna oleh sistem pencernaannya, yakni hanya membutuhkan waktu 2-4 jam saja.
Bedanya, panda makan daun dan batang bambu, sedangkan panda merah hanya makan daunnya.
Selain itu, panda hanya makan bambu. Panda merah terkadang makan serangga, telur, bunga, beri, bahkan burung.
4. Cara Bertahan Hidup yang Unik
Umumnya, hewan memiliki cara bertahan hidup dengan hidup berkelompok, seperti bebek dan semut.
Berbeda dengan panda merah. Hewan ini sering ditemukan hidup sendirian di atas dahan pohon.
Baca Juga: Tak Hanya Panda, 7 Hewan Ini juga Makan Bambu untuk Memenuhi Nutrisinya, Apa Saja?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR