1. Adanya Perpecahan di Masyarakat
Dampak negatif dari mobilitas sosial yang pertama adalah memicu perpecahan di masyarakat karena adanya gesekan sosial.
Perpecahan ini bisa dipicu oleh perbedaan pendapat, perbedaan tujuan, dan perbedaan antarmasyarakat.
2. Terjadinya Konflik Masyarakat
Dampak negatif mobilitas adalah memicu konflik yang diakibatkan interaksi sosial.
Misalnya, jika ada seseorang yang berpindah ke lingkungan sosial baru, pasti akan ada orang lain yang menentangnya.
Bisa jadi karena persaingan atau tidak nyaman. Nah, keadaan seperti ini yang menimbulkan konflik.
3. Menurunkan Kesehatan Fisik dan Mental
Kesehatan fisik dan mental juga bisa dipengaruhi dampak negatif mobilitas sosial. Ini terjadi pada seseorang yang mengalami mobilitas sosial vertikal ke bawah, atau mengalami penurunan status sosial.
Orang cenderung merasa tidak nyaman karena masih baru di lingkungan sosial yang baru, sehingga dapat menimbulkan penyakit, khususnya psikologis.
Nah, itulah dampak positif dan negatif terjadinya mobilitas sosial di masyarakat.
Baca Juga: 5 Perbedaan Mobilitas Sosial Vertikal dan Horizontal di Masyarakat
Source | : | Kompas,Bobo |
Penulis | : | Niken Bestari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR