Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu punya beberapa anak kucing di rumah yang lahir dari induk yang sama?
Ketika ada beberapa kucing di dalam satu rumah, tidak jarang kucing akan berkelahi dengan kucing lain.
Hal ini tidak hanya terjadi pada kucing yang berbeda induk, namun juga umum terjadi pada kucing yang bersaudara kandung.
Kadang-kadang kucing berkelahi ringan dan tidak menimbulkan suara bising, namun perkelahian kucing bersaudara juga bisa berdampak buruk.
Tidak jarang, salah satu kucing atau kedua kucing yang berkelahi akan mendapatkan luka goresan akibat cakaran dari saudaranya.
Padahal kucing-kucing ini dirawat bersama dari bayi hingga besar, mengapa mereka tetap berkelahi?
Yuk, cari tahu fakta menariknya dari artikel berikut ini!
Mengapa Kucing Berkelahi?
Dilansir dari purina.co.uk, kucing merupakan hewan teritorial yang suka membeda-bedakan kepemilikan wilayah.
Perkelahian antara dua kucing biasanya berkaitan dengan cara kucing mempertahankan wilayah mereka.
Meski perkelahian akibat perebutan wilayah ini umum terjadi pada kucing liar, kucing rumahan juga bisa mengalami hal tersebut.
Baca Juga: Setelah Lama Berenang, Kucing yang Hampir Tenggelam Ini Akhirnya Mendapat Pertolongan
Kalau kamu adalah pemilik beberapa kucing, maka semua kucingmu suka menandai wilayah, tempat favorit, bahkan dirimu dengan feromonnya.
Feromon adalah senyawa kimia yang mengeluarkan aroma yang hanya bisa dicium kucing.
Feromon pada kucing ini berasal dari kelenjar yang terletak di dagu, pipi, dahi, dan cakarnya.
Ketika kucing peliharaanmu menggosokkan tubuhnya ke kaki atau tubuh kita, maka ia sedang menandai kita sebagai miliknya.
Nah, kucing-kucing yang hidup satu rumah sering berkelahi karena perebutan kepemilikan ini.
Kucing Agresif
Namun, ada juga alasan lain mengapa kucing-kucing di rumah sering berkelahi, yaitu karena sifat agresif yang dimilikinya.
Kucing jantan diketahui lebih agresif dan suka berkelahi daripada kucing betina.
Terkadang, sifat agresif ini juga dapat ditunjukkan kucing kepada saudara perempuannya, lo.
Tidak hanya berkelahi dengan sesama jantan, kucing juga dapat menyerang kucing betina, meskipun itu adalah saudaranya sendiri.
Tidak selalu menimbulkan bahaya, kadang-kadang kucing menyerang saudara-saudaranya karena ingin mengajak bermain.
Baca Juga: Mengapa Kucing Putih Begitu Melegenda di Berbagai Negara? #MendongenguntukCerdas
Jika tidak serius, kucing hanya akan memukul kepala saudaranya secara perlahan, kemudian mereka akan saling menggulingkan badan untuk bermain.
Setelah itu, kucing akan menjilati tubuh atau kepala saudaranya sebagai bentuk kasih sayang.
Sebagai pemilik, kita tetap harus memperhatikan bagaimana perkelahian tersebut berlangsung.
Jika sekiranya kedua kucing saling menyerang sampai menimbulkan luka serius, maka kita harus melerai dan memisahkan keduanya.
Kita juga bisa membedakan tempat makan dan minum untuk masing-masing kucing agar tidak menimbulkan perkelahian.
Pada dasarnya kucing bukan hewan sosial, mereka lebih suka menyendiri daripada hidup berkelompok.
Jadi, kita harus menyesuaikan diri dengan naluri alami kucing tersebut dengan menyediakan kebutuhan mereka.
----
Kuis! |
Di mana saja letak kelenjar feromon kucing? |
Petunjuk: cek di halaman 2! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Source | : | Purina |
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR