Bobo.id - Pada buku tematik kelas 5 tema 8 subtema 1, kita akan belajar tentang kesenian musik dan mempelajari lagu.
Lagu adalah rangkaian dari nada yang dipadukan dengan irama. Lagu juga dilengkapi oleh syair yang membentuk sebuah harmonisasi.
Rangkaian nada dan syair yang terbentuk menjadi lagu ini merupakan salah satu cara untuk mengekspresikan emosi dan perasaan seseorang.
Salah satu lagu yang dipelajari pada tema ini adalah 'Kampungku'. Syair dan notasinya akan teman-teman temukan di halaman 35.
Setelah kita mengamati dan mencoba menyanyikan lagu itu, kita diajak untuk menjawab beberapa pertanyaan.
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Kali ini Bobo akan memberikan alternatif jawabannya. Simak, yuk!
1. Apa judul lagu itu?
Jawaban:
Lagu yang ada di halaman 35 ini berjudul 'Kampungku'.
2. Siapa penciptanya?
Jawaban:
Baca Juga: Tangga Nada, Arti Syair, dan Kesan Lagu Gundhul-Gundhul Pacul, Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 6
Pencipta lagu berjudul 'Kampungku' adalah A.T. Mahmud.
Abdullah Totong Mahmud atau A.T. Mahmud merupakan sosok penting dalam dunia musik Indonesia, terutama musik anak-anak.
Beliau mulai produktif menulis lagu ketika mengajar di sekolah guru taman kanak-kanak pada era 1950-an.
Kala itu, murid-muridnya kesulitan mendapatkan lagu untuk praktik mengajar karena permusikan Indonesia penuh dengan lagu rock n roll.
Berkat kecintaan dan kedekatannya pada anak-anak, terciptalah ratusan karya lagu anak-anak yang sangat populer.
Karya A.T. Mahmud selain 'Kampungku', antara lain 'Pelangi', 'Ambilkan Bulan Bu', 'Anak Gembala', 'Bintang Kejora', dan 'Cicak di Dinding'.
3. Apa nada dasar yang digunakan?
Jawaban:
Nada dasar merupakan nada pertama yang dijadikan sebagai dasar dalam menentukan susunan nada dalam sebuah tangga nada.
Nada dasar yang digunakan pada lagu 'Kampungku' adalah do=C.
Ini artinya nada do (1) pada tangga nada lagu tersebut tinggi/rendahnya adalah setinggi nada C, teman-teman.
Baca Juga: Lagu Cing Cangkeling: Asal, Tangga Nada, Arti Lirik, dan Kesan, Cari Jawaban Kelas 5 SD
4. Apa tanda tempo yang digunakan?
Jawaban:
Tempo adalah cepat atau lambatnya suatu musik yang disajikan. Tempo adalah sesuatu yang wajib diperhitungkan dalam pembuatan lagu.
Tempo yang digunakan dalam lagu 'Kampungku' adalah agak cepat.
5. Apa arti tanda tempo itu?
Jawaban:
Arti tanda tempo agak cepat pada lagu 'Kampungku' artinya, lagu itu dinyanyikan dengan tempo agak cepat, teman-teman.
Dalam dunia musik, tempo agak cepat ini sering disebut dengan Allegreto. Tempo ini memiliki 104-112 ketuk per menit.
6. Bacalah syair lagu tersebut. Bercerita tentang apakah teks lagu itu?
Jawaban:
Syair lagu 'Kampungku':
Baca Juga: 7 Unsur Dalam Musik, Mulai dari Melodi hingga Tangga Nada
Kampungku tepi sungai dengan rumah bambu
Kampungku tepi sungai tempat lintas prahu
Di sana mulai kembang rasa kasih sayang
Padamu kampungku slalu kukenang
Lagu ini diketahui bercerita tentang kampung halaman penulis lagu yang berada di tepi sungai dan tempat perahu melintas.
Rumah di kampung halaman terbuat dari bambu. Penulis lagu sangat menyayangi kampungnya dan selalu mengenangnya.
Nah, itulah alternatif jawaban yang bisa digunakan untuk menjawab soal dari lagu 'Kampungku'. Semoga bisa bermanfaat, ya.
----
Kuis! |
Apa saja lagu ciptaan A.T. Mahmud? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Kompas.com,Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR