Bobo.id - Dari semua jenis burung yang bisa dipelihara, burung beo jadi hewan yang sangat menarik.
Burung beo banyak dijadikan peliharaan yang ternyata tidak kalah pintar dari anjing atau kucing, lo.
Dengan kemampuan meniru suara, hewan ini jadi semakin menarik dan disukai banyak orang.
Selain suara, burung beo termasuk jenis hewan yang punya banyak jenis bulu berwarna-warni.
Burung beo juga termasuk hewan dengan spesies yang cukup banyak, yaitu bisa mencapai 18 ribu spesies.
Dari semua spesies itu dikelompokkan lagi dalam tiga famili super, yaitu burung beo Selandia Baru, kakaktua, dan burung beo sejati.
Berikut akan dikenalkan tentang burung beo melalui enam fakta uniknya.
Fakta Unik Burung Beo
1. Jenis Burung Cerdas
Seperti disebut sebelumnya, burung beo termasuk jenis hewan cerdas hingga banyak diminati untuk dijadikan hewan peliharaan.
Kecerdasan ini ditunjukan melalui kemampuan hewan ini menirukan suara manusia.
Baca Juga: Menarik! Ternyata Burung Macaw adalah Beo Terbesar di Antara Semua Jenis Beo
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR