Ternyata ada beberapa syarat yang membuat air berkualitas dan dapat digunakan untuk mencuci pakaian, antara lain:
Berikut ini penjelasan lengkapnya:
Kualitas air yang dapat digunakan untuk mencuci pakaian yang pertama adalah tidak berwarna atau bening.
Air yang memiliki warna sering kali menandakan terdapat kotoran atau zat-zat lain yang berbahaya, teman-teman.
Jika air itu berwarna, sebaiknya tidak menggunakannya untuk mencuci pakaian karena hanya akan membuat pakaian kotor.
Air berwarna keruh yang digunakan untuk mencuci pakaian bisa menyebabkan baju menjadi lusuh meskipun sudah menggunakan sabun.
Selain tidak berwarna, air yang digunakan untuk mencuci pakaian sebaiknya tidak mengandung pasir, tanah, dan debu.
Sebab, jika kita nekat menggunakan air dengan kandungan pasir, tanah, dan debu, maka pakaian akan semakin kotor.
Mencuci dengan air yang terkontaminasi sedimen ini membuat kegiatan mencuci menjadi sia-sia dan harus mengulangnya.
Idealnya, pengolahan air yang memadai harus menyaring hampir semua sedimen sehingga tidak muncul dan tersisa pada air yang digunakan.
Baca Juga: Menjawab Pertanyaan Berdasarkan Teks 'Anak PAUD Aceh Tampilkan Tarian Jawa'
Kualitas air yang dapat digunakan untuk mencuci pakaian selanjutnya adalah tidak tercemar virus dan bakteri.
Source | : | gramedia.com,Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR