Hal ini karena hiu tidak memiliki akar gigi seperti yang dimiliki gigi manusia. Inilah yang menyebabkan gigi hiu bisa rapuh.
Kehilangan gigi karena kecelakaan ini sering terjadi pada ikan hiu besar seperti Great White Shark atau Tiger Shark.
Lalu, apakah hiu merasa kesakitan saat giginya lepas, Bo? Sayangnya, belum ada penelitian yang bisa membuktikannya.
Hal ini karena tekstur gigi hiu yang diketahui sangat lentur, bahkan bisa membengkok hingga 15 derajat, tak seperti gigi manusia.
Menumbuhkan Giginya dalam Waktu 24 Jam
Meskipun seekor hiu bisa kehilangan ribuan giginya setiap tahun, namun ternyata ini tak membuatnya terlihat ompong.
Hal ini diketahui karena kemampuan hiu yang bisa menumbuhkan giginya kembali hanya dalam waktu 24 jam.
Hal ini memungkinkan ikan hiu untuk memiliki gigi yang tajam dan efektif sepanjang hidupnya untuk mencari mangsa.
Lalu, bagaimana cara hiu untuk menumbuhkan giginya? Ternyata, deretan gigi hiu lah yang menggantikan gigi hiu yang lepas.
Setiap kali gigi hiu terlepas, maka gigi yang ada di belakangnya akan terdorong ke bagian yang kehilangan gigi.
Sementara itu, gigi yang baru tumbuh ini nantinya akan tumbuh sesuai atau sama seperti ukuran gigi yang digantikannya.
Pergantian gigi tanggal ini jadi terlihat seperti ban berjalan karena gigi selalu bergerak ke depan untuk gantikan gigi yang lepas.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | Kompas.com,Live Science |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR