Baca Juga: Tidak Ada Penerangan, Bagaimana Cara Hewan Laut Melihat di Dasar Laut?
Fenomena Halo Matahari juga bisa mengaburkan pandangan pilot atau pengemudi yang bisa berbahaya jika tak diatasi dengan tepat.
Meski begitu, fenomena Halo Matahari tetap menarik untuk diabadikan menjadi sebuah gambar yang menakjubkan.
Bagi ilmuwan, fenomena alam ini bisa memberikan wawasan yang berguna tentang atmosfer dan juga kondisi cuaca di Bumi.
Mereka bisa mempelajari pola dan mekanisme fenomena ini serta bagaimana fenomena ini berdampak pada cuaca di sekitarnya.
Pernahkah Terjadi di Indonesia?
Meski banyak terjadi di tempat-tempat dingin, ternyata fenomena ini juga bisa terjadi di Indonesia, meski jarang.
Hal ini disebabkan karena kondisi cuaca dan lingkungan yang memengaruhi pembentukan kristal es di atmosfer Bumi.
Beberapa daerah di Indonesia yang pernah mengalami fenomena ini adalah di Bogor pada 2016 dan Kebumen pada 2017.
Fenomena ini juga pernah terlihat di daerah lain di Indonesia, seperti di Aceh, Jawa Timur, Sulawesi, hingga Kalimantan, lo.
Sayangnya, keberadaan fenomena alam Halo Matahari ini masih kurang dikenal oleh banyak masyarakat Indonesia.
Oleh karena itu, perlu upaya peningkatan pemahaman, baik dari segi keindahannya maupun dari segi ilmiahnya.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR