Pada saat dibentuk anggota Seinendan terdiri dari pemuda berusia 15 hingga 25 tahun.
Tapi pada saat Perang Asia Timur Raya semakin dekat, persyaratan justru diubah.
Anggota Seinendan menjadi para pemuda berusia 14 hingga 22 tahun.
Dengan perubahan tersebut, anggota Seinendan bertambah cuku banyak hingga menjadi 500.000 orang pada akhir masa penjajahan Jepang.
Ada juga korps semimiliter bentukan Jepang yang diawasi langsung oleh polisi Jepang.
Korps itu diberi nama Keibodan yang memiliki tugas membantu pekerjaan kepolisian.
Anggota dari Keibodan terdiri dari pemuda berusia 23 hingga 25 tahun.
Untuk menjadi anggota Keibodan ada beberapa syarat, seperti sehat secara fisik dan memiliki kepribadian baik.
Semua pemuda yang sudah bergabung diberikan pelatihan di Sukabumi selam satu bulan.
Korps ini tentu tidak hanya dibentuk di Jawa tapi juga di beberapa daerah lain dengan nama yang berbeda.
Baca Juga: 5 Faktor Penyebab Kegagalan Perlawanan Mengusir Penjajah di Berbagai Daerah, Materi IPS
Seperti di Kalimantan yang bernama Konan Hokokudan dan di Sumatra bernama Bogodan.
Edisi Koleksi Petualangan Pak Janggut Vol. 2 Sudah Bisa Dipesan, Ini Link PO-nya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR