Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu mengenal black panther?
Bukan, ini bukan Black Panther tokoh superhero dari Marvel, melainkan kucing besar berwarna hitam yang masih bersaudara dengan macan kumbang.
Black panther diterjemahkan menjadi macan kumbang hitam.
Macan kumbang merupakan kucing besar yang satu spesies dengan jaguar dan macan tutul, namun memiliki bulu berwarna gelap.
Hewan ini biasanya hidup di lahan basah, padang rumput, dan hutan yang dominan oleh tanah cokelat.
Nah, kali ini Bobo akan mengajak teman-teman untuk mencari tahu fakta unik dari macan kumbang hitam ini. Yuk, simak!
Mengapa Berwarna Hitam?
Di sekitar rumah, kita bisa menemukan kucing rumahan berwarna hitam, atau campuran antara hitam dan putih.
Namun, macan kumbang hitam ini seluruh tubuhnya benar-benar dipenuhi bulu hitam.
Dilansir dari National Geographic, kondisi bulu berwarna hitam ini disebabkan oleh gen agouti, yang mengatur pigmen hitam pada rambutnya.
Pigmen hitam tersebut paling sering ditemukan pada macan tutul yang hidup di Asia dan Afrika, serta jaguar yang hidup di Amerika Selatan.
Baca Juga: Berkenalan dengan Quokka, Hewan Marsupial Australia yang Mirip Boneka Beruang
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR