Bila ingin mencoba diving, teman-teman bisa menyewa alat dengan harga minimal Rp 50.000.
Bahkan di tempat ini, teman-teman juga bisa menginap di sekitar pulau karena ada banyak penginapan dengan harga terjangkau.
Lokasi lain yang bisa jadi pilihan untuk diving adalah Pantai Lovina yang terkenal untuk melihat atraksi lumba-lumba.
Selain itu, tempat ini juga memiliki keindahan bawah laut sehingga jadi tempat diving yang banyak dikunjungi.
Pantai ini berjarak 72 kilometer darai Denpasar atau butuh perjalanan selama dua jam untuk menuju tempat ini.
Tepatnya, pantai ini ada di Jalan Raya Singaraja Temukus, Kabupaten Buleleng.
Pantai Pemuteran juga jadi salah satu tempat diving yang banyak dikunjungi.
Pantai ini memang terkenal sebagai tempat penangkaran terumbu karang yang terbaik di dunia, lo.
Karena itu, tempat ini memiliki keindahan alam bawah laut yang luar biasa.
Pantai ini berlokasi di Kabupaten Singaraja yang berjarak 30 kilometer dari Pelabuhan Gilimanuk.
Sedangkan dari Denpasar, butuh perjalanan sekitar 55 kilometer untuk datang ke pantai ini.
Baca Juga: Indonesia Punya Lokasi Diving yang Difavoritkan Banyak Orang, lo!
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR