Bobo.id - Teman-teman, apakah kamu memelihara kucing berbulu lebat?
Sebagai hewan berbulu, kucing memiliki keunikan motif dan tekstur bulu yang khas. Penampilan ini yang membuat mereka berbeda.
Uniknya, berkat bulu kucing yang lebat dan panjang itu, kucing jadi terlihat gemuk dan menggemaskan.
Kucing berbulu lebat harus dirawat dengan lebih telaten dibandingkan kucing berbulu licin.
Sebab, kucing bulu lebat rawan mengalami kerontokan atau lebih cepat terlihat berantakan. Maka dari itu, ada sisir bulu kucing.
Namun, ada juga kasus seekor kucing yang bulunya terlihat berantakan padahal sudah disisir dan dirawat dengan baik.
Nama kucing itu Toast, yang dirawat di Memphis, Tennessee, setelah diantar oleh Angels Among Us Animal Rescue.
Angels Among Us Animal Rescue merupakan organisasi yang membantu adopsi dan penyelamatan hewan.
Toast tiba di Memphis dalam kondisi 'kasar', yaitu penampilannya benar-benar berantakan.
Matanya terlihat berkerak, berukuran paling kecil dibandingkan kucing lain, dan hambr tidak bisa berjalan.
Kak Hannah Taff, orang yang mengadopsi dan merawat Toast memperhatikannya dengan baik.
Baca Juga: Kisah Haru Tiga Anjing Terlantar, Duduk di Trotoar Jalan dan Saling Menjaga
Ia memberikan perawatan dan obat, sehingga Toast bisa berangsur membaik dalam waktu satu minggu.
Setelah sembuh, ada yang aneh dari Toast. Tiba-tiba saja bulunya menjadi cepat bertumbuh dan memanjang.
Dibanding anak kucing lain yang datang bersamanya, Toast lebih terlihat 'lebat'.
Kata Kak Hannah, ia persis seperti kucing yang baru saja bangun tidur dengan bulu lebat berantakan itu.
Padahal, Kak Hannah setiap hari menyikat dan merawat bulu Toast.
Tidak peduli seberapa sering Toast menjilati bulunya agar rapi, bulu itu akan berdiri dan terlihat acak-acakan lagi.
Lama berselang, Toast mulai menyadari bahwa bulunya terlihat berbeda dari teman-teman di sekitarnya.
Tapi, karena perbedaan itu, Toast justru dicintai semua orang, karena penampilan menggemaskan justru datang dari bulunya.
Menyadari bahwa ia mendapatkan banyak cinta, Toast menjadi ceria dan suka berteriak.
Meski penampilan bulunya membuat Toast terlihat kucing galak dan susah didekati, ia sebenarnya sangat penyayang.
Kak Hannah berkata bahwa Toast tidak jelek, ia hanya berbeda dan imut.
Baca Juga: Punya Lidah Terpanjang, Anjing Ini Meraih Rekor Guinness World Records
----
Kuis! |
Kenapa kita harus merawat bulu kucing peliharaan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR