Namun, beberapa orang juga menjelaskan karakteristik kata yang terlupa agar mendapat bantuan untuk mengingatnya.
Peristiwa ini bisa terjadi pada banyak hal, tapi apa alasan dari adanya kondisi lethologica.
Mengapa Lethologica Bisa Terjadi?
Lethologica berkaitan dengan sistem kerja saraf pusat yang sangat rumit.
Di otak kita, ada banyak bagian yang punya peran dan fungsi yang berbeda-beda.
Bahkan saat kita ingin bergerak, berlari, atau mengambil benda otak ikut bekerja dalam mengatur gerak otot.
Tentu saja saat berbicara pun otak juga akan terlibat, karena di sanalah kita memproduksi bahasa.
Otak pun bekerja dengan cara mengenali sesuatu yang dilihat, memaknainya, mengingat, lalu melakukannya.
Jadi, pada saat bicara hal itu juga terjadi. Otak akan bekerja dengan mendengar suara, memaknainya, lalu mengingat makna serta suaranya.
Lalu saat dibutuhkan maka otak akan menggunakan ingatannya dengan mengucapkan kata-kata tersebut.
Nah, lethologica merupakan gangguan dalam proses memproduksi suara dan berbicara.
Baca Juga: Ternyata Bisa Mengingat Aroma, Ini 6 Fakta Menarik Ingatan Manusia yang Jarang orang Tahu
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR