Bobo.id - Badai besar memang bukan hanya berdampak pada manusia, tapi juga pada banyak hewan seperti kucing.
Dikutip dari The Dodo, seekor anak kucing malang mendapat masalah setelah badai besar yang terjadi semalaman.
Beruntung Justin Rountree mendengar suara tangisannya saat hendak berangkat bekerja.
Tangisan kecil itu membuatnya penasaran dan mencari sumber suara itu berasal.
Ternyata suara itu datang dari tempat di dekatnya yang tersangkut antara batuan dan pipa.
Malangnya tubuh hingga leher kucing itu terendam air dan membuatnya kesulitan membebaskan diri.
Justin pun langsung menyelamatkannya, karena ia tahu kalau anak kucing itu tidak akan bertahan bila dibiarkan.
Anak kucing itu keluar dengan kondisi basah kuyup dan menggigil kedinginan.
Seperti mengetahui penyelamatnya adalah orang yang baik, anak kucing itu meringkuk dipelukan Justin.
Justin segera membersihkan tubuh anak kucing itu yang basah dan kotor.
Justin juga segera menghangatkan anak kucing itu dan membuat tubuhnya jadi lebih kuat.
Baca Juga: Seperti Kucing, Hewan-Hewan Ini Juga Tidak Bisa Rasakan Manis, Mengapa?
Anak kucing itu mendapat sambutan hangat dari keluarga Justin dan mereka membantu hingga hewan berbulu itu benar-benar pulih.
Namun sayangnya, Justin tidak bisa memiliki hewan itu sebagai peliharaan di rumah.
Walau ia dan keluarganya sangat menyukai anak kucing itu, mereka tidak memiliki waktu penuh untuk merawat hewan peliharaan.
Justin pun memutuskan merawat anak kucing itu hingga cukup umur dan sehat untuk diadopsi.
Ia mengunggah proses penyelamatan dan kondisi anak kucing di akun media sosialnya hingga mendapat banyak tanggapan.
Beruntung tidak membutuhkan waktu lama untuk anak kucing itu memiliki rumah baru.
Sebuah keluarga tertarik dengan anak kucing itu dan mengadopsinya segera setelah mendapat izin dari Justin.
Kini, anak kucing itu tidak perlu lagi takut akan badai yang muncul pada malam hari.
Ia sudah memiliki rumah dan keluarga yang hangat dan menyayanginya.
Dari kisah penyelamatan Jutsin ini, memberi kita pelajaran untuk lebih memperhatikan suara-suara yang ada di sekitar.
Baca Juga: Lucu dan Menggemaskan, Induk Kucing Ini Tidak Marah saat Anaknya Dipindahkan
Bisa jadi itu adalah suara permintaan tolong dari hewan malang di sekitar kita.
Nah, itu kisah penyelamatan anak kucing setelah badai besar datang dan membuatnya terjebak.
----
Kuis! |
Bagaimana kondisi kucing saat diselamatkan? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR