Ini jadi sesuatu yang penting agar teman-teman tidak meminjam dan memakai barang milik orang lain.
4. Istirahat Cukup dan Minum Vitamin
Virus apa pun termasuk cacar monyet akan lebih mudah menginfeksi orang-orang yang memiliki daya tahan tubuh rendah.
Teman-teman yang memiliki aktivitas padat di sekolah seringkali mudah lelah sehingga daya tahan tubuh turun.
Ditambah lagi, fase perkembangan tubuh yang belum sempurna bisa bikin kita mudah terkena penyakit.
Oleh karena itu, teman-teman perlu istirahat cukup disertai dengan pola makan sehat bergizi seimbang.
Jika perlu, mintalah orang tua untuk menyediakan vitamin C yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh.
5. Mengetahui Bahaya Cacar Monyet
Cara mencegah penularan cacar monyet selanjutnya bisa dilakukan dengan mengetahui bahaya cacar monyet.
Tujuannya agar kita tak hanya mematuhi peraturan, tapi juga memahami konsekuensi jika tidak waspada.
Baca Juga: Beda Penanganan, Ini 7 Perbedaan Cacar Monyet dan Cacar Air
Kalau bisa, kita juga bisa memberi tahu pada teman-teman yang lain terkait tindakan pencegahan cacar monyet.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR