Namun, meski berada pada titik terdekatnya dengan Bumi, sangat sulit membedakannya di langit.
Kita bisa membedakan antara planet Uranus dengan bintang di langit dengan menggunakan teleskop.
Pada saat oposisi, planet Uranus diketahui akan bersinar dengan magnitudo 5,6 di langit malam.
Cara Membedakan Planet dan Bintang
Saat melihat langit malam, kita akan melihat banyak bintang bertaburan. Lalu, mana yang termasuk Planet?
Di langit malam, bintang dan planet memang terlihat sama. Sebab, keduanya bisa memancarkan cahaya!
Namun, jika kita melihatnya dari Bumi, maka bintang akan terlihat berkelap-kelip. Mengapa begitu?
Ini karena bintang memancarkan cahayanya sendiri dan cahayanya itu terhalang oleh atmosfer Bumi.
Sementara itu, planet tidak memancarkan cahayanya. Ia hanya memantulkan cahaya dari Bintang.
Oleh karena itu, jika di langit malam ada objek yang tidak berkelap-kelip. Bisa jadi, itu adalah planet.
Kalau diperhatikan, bintang-bintang di langit itu walaupun bertaburan, tapi membentuk pola rasi bintang.
Baca Juga: Jangan Lewatkan! Malam Ini, 27 Juli 2018, Mars Terlihat Lebih Terang
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com,earth sky |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR