Simbiosis mutualisme adalah hubungan menguntungkan antara satu makhluk hidup dengan makhluk hidup lain.
Jadi ketika mereka berinteraksi, keduanya sama-sama menguntungkan satu dan yang lainnya, teman-teman.
Yap, kedua makhluk hidup yang saling berinteraksi itu berhasil mendapatkan manfaat dari interaksinya.
Simbiosis mutualisme ini memegang peranan penting dalam evolusi makhluk hidup dari masa ke masa, lo.
Tak hanya evolusi, simbiosis mutualisme juga berperan dalam pembentukan banyak sekali ekosistem di Bumi.
Setelah memahami pengertiannya, berikut ini Bobo akan berikan ciri-ciri simbiosis mutualisme, yakni:
- Hubungan antara dua makhluk hidup yang saling menguntungkan.
- Organisme yang saling berhubungan saling ketergantungan.
- Tidak ada organisme yang dirugikan.
- Berperan penting untuk kelangsungan hidup individu.
Setelah mengetahui pengertian dan ciri-cirinya, sekarang cari tahu tentang contoh simbiosis mutualisme, yuk!
Baca Juga: Macam-Macam Contoh Simbiosis Parasitisme di Sekitar Kita, Apa Saja?
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013,Gramedia.com |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR